:
Oleh MC KAB PELALAWAN, Senin, 20 Mei 2019 | 07:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 708
Pelalawan,InfoPublik– Wakil Bupati Pelalawan,.Zardewan melaksanakan kegiatan safari ramadan 1440 H / 2019 M untuk memperkuat silaturahim dan mensyiar Islam di bulan suci Ramadan, tim Safari Ramadan Kabupaten Pelalawan mengunjungi Masjid Besar Nurul Iman di Kelurahan Ukui, Kecamatan Ukui. Kamis (16/5/2019).
Hadir dalam kesempatan tersebut Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil Nifto Anin, Sekretaris BPKAD Hanafi, Sekretaris Dinas Perhubungan Indra, Kepala Bagian Program T Zulfan, Kepala Baznas Suardi, Kepala BUMD dan Pimpinan Bank Dana Amanah Pelalawan, Camat Ukui Amri Juharza, Sekretaris Camat H Salim D, Kepala Kantor Urusan Agama Ukui H. Suranto, Kapolsek Ukui Lassarus Sinaga, Lurah Ukui Penyahatan Siregar, dan tokoh masyarakat Ukui.
Camat Ukui Amri Juharza mengucapkan terima kasih kepada Wabup H. Zardewan dan rombongan yang telah berkunjung ke Masjid Nurul Iman, mantan Camat Bandar Petalangan ini berharap melalui kegiatan ini dapat mempererat silaturahim antara Pemerintah Daerah dengan Masyarakat Ukui, sekaligus menjadi media dakwah dan penyampaian program Pemkab Pelalawan.
Ia menambahkan sehubungan dengan pelaksanaan pemilu serentak, Amri menyampaikan khusus di Kecamatan Ukui secara keseluruhan berjalan aman, lancar dan suasana tetap kondusif, Ini berkat kerjasama dan dukungan masyarakat dan pihak keamanan.
Sementara itu Wakil Bupati H.Zardewan pada kesempatan yang sama mengajak jemaah Mesjid Nurul Iman untuk memanfaatkan momentum ramadan sebagai sarana memperbanyak amal dan ibadah kepada Allah SWT.
"Mudah-mudahan kita semua termasuk golongan orang yang beriman dan bertaqwa," tuturnya.
Mantan Sekda Pelalawan ini juga menghimbau masyarakat dan jemaah Mesjid Nurul Iman untuk lebih memperhatikan dan mendekatkan anak-anak kepada pendidikan agama agar tidak terjerumus dengan pengaruh narkoba dan media sosial yang membawa banyak mudarat.
H.Zardewan juga menyerahkan bantuan sajadah dan al quran kepada Ketua pengurus Mesjid Nurul Iman serta santunan kepada 10 orang anak yatim dan dana Rp6 juta dari Baznas Pelalawan kepada 15 fakir miskin dan kaum duafa di Ukui.(MC Pelalawan/ryan/eyv)