:
Oleh MC KAB LABUHANBATU, Jumat, 5 April 2019 | 15:07 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 622
Rantauprapat, InfoPublik - Kabupaten Labuhanbatu adalah sebagai salah satu daerah sentra perkebunan terbesar di Indonesia bahkan di Asia Tenggara, daerah ini memiliki potensi ekonomi yang sangat besar dengan pertumbuhan ekonomi diatas rata-rata nasional. Perusahan-perusahaan perkebunan sawit raksasa berada di daerah Labuhanbatu, sebagai kontributor pendapatan negara.
Sayangnya daerah ini tidak memiliki Bandara atau transportasi udara, yang menjadi kendala utama para pelaku usaha dan dunia bisnis. Hal ini disampaikan Lamhot Sinaga di sela-sela mendampingi kunjungan Kerja Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan ke Labuhanbatu pada Kamis (4/4/2019).
Lamhot yang juga Caleg DPR RI dari dapil Sumut II mengatakan bahwa pembangunan bandara di Labuhanbatu sangat mendesak untuk mengenjot pertumbuhan ekonomi sekaligus membangun konektifitas antar kawasan dari pantai timur ke kawasan lainnya.
Lamhot juga mengapresiasi usaha yang dilakukan Plt. Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe untuk mewujudkan pembangunan bandara ini di Labuhanbatu, saya menyaksikan betul usaha-usaha yg dilakukan Plt. Bupati untuk membangun komunikasi kepada pemerintah pusat dalam hal ini Menko Maritim dan Menteri Perhubungan serta pihak-pihak terkait lainnya.
“Kami mendukung pembangunan Bandar Udara di Kabupaten Labuhanbatu yang berlokasi di Lahan Perkebunan PTPN III di Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu,” kata Lamhot.(MC.Labuanbatu/Eyv)