:
Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Kamis, 4 April 2019 | 11:53 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 945
Waway Karya, InfoPublik - UPTD Puskesmas Sumber Rejo Kecamatan Waway Karya mengadakan Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Bersih dan Sehat (GERMAS). Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan merdeka Kecamatan Waway Karya. Selasa (2/4/2018).
Turut hadir Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim, Sekertaris Dinas Kesehatan Dr Nila Sandrawati, Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Lampung Timur Dr. Jihan Nurlaila, , Camat Waway Karya Jarot Suseno S.H, Kepala UPTD Puskesmas Sumber Rejo Munirwan beserta jajarannya, Polsek Waway Karya, Korwil Bidang Pendidikan Jamali, beserta Kepala sekolah, dewan guru dari TK sampai SMA, Kader posyandu, ibu ibu Lansia dan masyarakat kecamatan Waway Karya.
Acara tersebut di sambut antusias oleh Masyarakat Waway Karya, dan dibuka dengan senam bersama Bupati Lampung Timur.
Bupati Lampung Timur mengatakan Sosialisasi Germas merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan bagi setiap orang untuk hidup sehat agar peningkatan kesehatan Masyarakat dapat terwujud. Lampung Timur memiliki program Gerakan Serentak (GERTAK) Pemberantas sarang nyamuk (PSN) yang mana hal itu untuk mengajak seluruh elemen Masyarakat memberantas sarang nyamuk dengan melakukan 3M plus yaitu menguras, menutup dan mengubur serta mendaur ulang barang-barang bekas agar tidak menjadi tempat berkembangnya jentik nyamuk Aedes aegypty yang akan menimbulkan penyakit Demam berdarah (DBD).
Beliau mengingatkan kepada Masyarakat untuk selalu menjaga pola makan sehat dan menjaga kebersihan diri demi terciptanya hidup sehat. Jangan sembarangan makan, istirahat yang cukup, makan makanan yang sehat jangan lupa perbanyak makan buah dan sayur. "Saya mengajak masyarakat Kecamatan Waway Karya untuk ikut menyukseskan Gerakan Germas ini supaya tercipta masyarakat yang sehat,"jelasnya.
Berbagai kegiatan diadakan dalam acara tersebut antara lain memberi tablet penambah darah pada remaja putri, pemberian makanan tambahan (PMT) pada ibu hamil dan balita, pemberian lotion nyamuk, kampanye pembuatan Ovitrap (perangkap nyamuk), penyerahan paket perlengkapan ruang laktasi APBD 2018. Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Lampung timur dan makan buah bersama(Fitriyani/eyv)