:
Oleh MC KAB BOALEMO, Senin, 16 Juli 2018 | 19:55 WIB - Redaktur: Tobari - 926
Tilamuta, InfoPublik - Setelah sukses meraih juara I pada lomba Festival Tumbilotohe (Malam Pasang Lampu), kembali Kecamatan Dulupi melalui Desa Dulupi mendapat kesempatan mewakili Kabupaten Boalemo pada ajang Lomba Desa Tingkat Provinsi Gorontalo Tahun 2018.
Kedatangan Tim penilai yang di ketuai Drs. Slamet S. K. Bakari, M.Sc disambut langsung Bupati Boalemo H. Darwis Moridu, pada acara Pembukaan Lomba Desa, Senin (15/7), di Desa Dulupi.
“Penyelenggaraan evaluasi perkembangan desa dan keluarahan dilakukan melalui kegiatan perlombaan desa dan kelurahan, dimana kegiatan tersebut rutin diselenggarakan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah setiap tahun,” kata Ketua Tim Drs. Slamet S. K. Bakari, M.Sc.
Adapun yang dinilai meliputi, perkembangan desa di bidang pemerintahan, kewilayahan dan kemasyarakatan, papar Ketua Tim Slamet S. K. Bakari yang juga Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Provinsi Gorontalo.
Selanjutnya mengenai mekanisme penetapan juara perlombaan desa dan kelurahan tingkat provinsi yakni dengan indikator, seperti di bidang pemerintahan, pembangunan serta kemasyarakatan dan lebih khusus dalam tata kelola keuangan desa.
Bupati Boalemo H. Darwis Moridu dalam sambutannya mengungkapkan, penetapan Desa Dulupi untuk mewakili boalemo dalam perlombaan ini, sudah melalui tahap seleksi perlombaan desa tingkat kabupaten Boalemo.
“Ditetapkannya Desa Dulupi sebagai wakil Boalemo untuk mengikuti lomba desa Tingkat Provinsi ini, tentu saja telah melalui proses penilaian dan evaluasi, mulai dari tingkat kecamatan sampai dengan tingkat kabupaten Boalemo,” kata Bupati.
Bupati menjelaskan, disamping untuk menilai keberhasilan pembangunan di desa, lomba desa juga dimaksudkan antara lain untuk lebih mendorong percepatan pembangunan masyarakat dengan didukung pendanaan cukup besar yang bersumber dari APBD maupun APBN.
Serta memacu dan memotivasi desa untuk mengutamakan tertib administrasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Olehnya itu bupati berharap, dengan perlombaan desa ini kiranya agar semua komponen masyarakat dari semua unsur yang ada dapat membaur dan melibatkan diri guna menunjukkan tingkat kemajuan desa. (MC Boalemo/HLapasau/toeb)