:
Oleh MC Kab. Pelalawan , Senin, 13 November 2017 | 15:25 WIB - Redaktur: Tobari - 364
Pelalawan, InfoPublik – Bupati Pelalawan H.M.Harris memimpin rapat pemaparan dan diskusi atas pengarustamaan gender, yang berlangsung di Auditorium Lantai III Kantor Bupati, Pangkalan Kerinci, dalam rangkaian coffee morning, Senin (13/11).
Dalam pemaparan awal oleh Badan Pemberdayaan Perempuan,Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (BP3AKB), yang diwakili oleh Kepala Bappeda M.Syahrul Syarif, mengatakan, pengarustamaan gender yakni penyetaraan keikutsertaan baik itu laki dan perempuan untuk dilibatkan disegala bidang dari setiap kegiatan gender.
Baik itu laki dan perempuan untuk ikut berperan aktif dari setiap kegiatan. Saat sekarang pemkab Pelalawan juga sudah menjabarkan anggaran responsif gender dimana dilakukan dari Draft Anggaran yang mengikutsertakan dengan keberpihakan atas respon kesetaraan gender baik itu laki atau perempuan.
Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati H.Zardewan, Sekda Tengku Mukhlis, Kepala Bappeda M.Syahrul Syarif, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB Harkat, dan Para Kepala OPD.
Selain itu juga dilaksanakan pendatanganan kesepakatan komitmen kepala OPD disaksikan oleh Bupati Harris dalam melaksanakan pengarustamaan gender di Kabupaten Pelalawan diwakili oleh OPD Bappeda, BP3AKB, Inspektorat, DPMPD dan BPKAD. (MC Pelalawan/ryan/toeb)