Peringatan Hari Pramuka ke-56, Bupati Pelalawan Terima Penghargaan Lencana Melati

:


Oleh MC Kab. Pelalawan , Senin, 14 Agustus 2017 | 16:15 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 549


Pelalawan, InfoPublik – Bupati Pelalawan Provinsi Riau H.M.Harris kembali meraih prestasi dengan penganugerahan penghargaan Lencana Melati bersempena dengan Peringatan Hari Pramuka Ke-56 dan pembukaan Raimuna Nasional XI Gerakan Pramuka 2017 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, Senin (14/08).

Hal ini dibenarkan oleh Bupati Pelalawan H.M.Harris melalui   Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Drs. Fakhrizal,M.Si  di Pelalawan, Senin (14/8). Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, anugerah tersebut merupakan apresiasi bagi Bupati Harris sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Pelalawan.

“Melihat jasa dan dedikasi yang telah diberikan oleh Bupati Pelalawan H.M.Harris didalam memajukan Gerakan Pramuka di Kabupaten Pelalawan ini Kwarnas Gerakan Pramuka menilai H.M.Harris layak mendapatkan Lencana Melati Gerakan Pramuka,” jelas Fakhrizal.

Ia menambahkan bahwa Bupati Harris menerima lencana melati bersama 18 orang lainnya dari Kwarda Propinsi Riau yang mana penganugerahan lencana diserahkan langsung oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Dr. Adhyaksa Dault,SH,M.Si.

Pada peringatan Hari Pramuka Ke-56 dan pembukaan Raimuna Nasional XI Gerakan Pramuka 2017 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, Senin (14/8), Presiden Joko Widodo selaku Ketua Majelis Pembimbing Nasional Gerakan Pramuka mengatakan kepada seluruh peserta Raimuna Nasional, bahwa semangat muda harus selalu ada di pundak untuk menjaga keberadaan pramuka.

"Kita harus selalu ingat generasi pramuka milenial yang berpikirnya beda dengan generasi sebelumnya. Mereka generasi adaptif, kreatif, inovatif. Untuk itu, lakukan terobosan tapi jangan terjebak rutinitas dan monoton," tegas Presiden.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo mengingatkan bahwa peserta Raimuna Nasional harus disiplin dan bijak dalam bermedia sosial.

"Harus pandu disiplin media sosial yang positif. Pakai cara kreatif yang dekat dengan generasi milenial untuk rasa bangga dan cinta tanah air. Harus tinggalkan pendekatan lama yang tidak pas untuk digunakan saat ini," kata Presiden.

Presiden juga menghimbau untuk membangkitkan rasa bangga terhadap tanah air. Rasa bangga itu harus dimulai dari gerakan pramuka. Masa-masa muda harus diisi dengan hal positif dan inovasi. (MC Pelalawan/ryan/elvira)