Wawali Bitung Bersafari Ramadhan di Pintu Kota

:


Oleh MC Kota Bitung, Jumat, 24 Juni 2016 | 07:36 WIB - Redaktur: Tobari - 484


Bitung, InfoPublik – Wakil Walikota Bitung Maurits Mantiri menghadiri kegiatan safari ramadhan 1437 Hijriah, yang berlangsung di Kelurahan Pintu Kota Kecamatan Lembeh Utara, Senin (20/6)

Dalam acara itu, Wawali Mantiri menyampaikan beberapa hal penting terkait puasa pada bulan Ramadhan, yakni mengharapkan semua elemen masyarakat tetap menjaga membangun kebersamaan dan toleransi terhadap saudra-saudara Muslim yang sedang beribadah puasa.

“Serta adanya partisipasi semua elemen masyarakat untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, juga semua elemen masyarakat mendukung program Pemerintah Kota Bitung periode 2016-2021 yang baru berjalan hampir tiga bulan,” katanya.

Atas nama Pemerintah Kota Bitung, Mantiri memberikan sumbangan 50 sak semen untuk kelanjutan pembangunan Masjid Babusalam, di Pintu Kota.(MC-Kota Bitung/Hrl/toeb)