BPBD Agam Bantu Korban Rumah Tertimpa Pohon

:


Oleh MC Kab Agam, Sabtu, 16 Januari 2016 | 07:28 WIB - Redaktur: Tobari - 200


Agam, InfoPublik - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, menyerahkan bantuan kepada korban yang rumahnya tertimpa pohon di Nagari Malalak Selatan, Kecamatan Malalak, Rabu (13/1). 

Bantuan yang berupa selimut, bad cover, higienis kit, sikat gigi tersebut, diserahkan langsung oleh Kepala BPBD Kabupaten Agam Bambang Warsito kepada Wali Nagari Malalak Selatan Amir Koto didampingi oleh Muspida Kecamatan Malalak. 

Pada saat itu, Kepala BPBD Kabupaten Agam Bambang Warsito, mengatakan, bantuan ini diserahkan kepada wali nagari setempat dan wali nagari menyerahkannya kepada korban. Korban ini merupakan korban dari angin limbubu yang telah meruntuhkan pohon-pohon kayu besar sehingga menimpa rumah warga masyarakat. 

"Dengan bantuan yang diserahkan, mudah-mudahan bisa mengobati hati korban yang tengah mengalami musibah ini," harap Bambang. 

Wali Nagari Malalak Selatan Amir Koto mengatakan, kejadian ini terjadi, Selasa (12/1) sekitar pukul 15.00 WIB. Korban angin limbubu ini sebanyak enam orang dari dua jorong yaitu di Jorong Balai Satu yakni Dedi Akmal (40) dan Burhan (48). Selanjutnya di Jorong Damar Bancah yaitu Marjudin (43), Jusmaniar (55), Evi (30) dan Sariati (40). 

Dikatakan Amir, dari enam korban ini rumahnya yang paling parah milik Sariati, tertimpa pohon durian telah berumur lebih dari 65 tahun, sehingga rumah miliknya ini tidak bisa ditempati lagi. 

Beruntung pada saat itu, Sariati tidak berada di rumah yang tengah berjualan sate di Lubuk Alung, Padang Pariaman. Sementara rumah korban lainnya masih bisa untuk ditempati. 

Saat kejadian ini, masyarakat berhamburan keluar rumah, supaya tidak membahayakan dirinya, sehingga tidak ada terjadi korban jiwa dalam peristiwa tersebut.(mcagam/toeb)