Walikota Metro Tinjau Ketersediaan Pangan

:


Oleh MC Kota Metro Lampung, Senin, 11 Januari 2016 | 13:25 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 491


Metro, InfoPublik -  Walikota Metro Achmad Chrisna Putra, didampingi Asisten II Khaidarmansyah meninjau beberapa lokasi di Metro Barat dan Metro Utara dalam rangka  persiapan ketahanan pangan Kota Metro, Senin (11/1), Pukul 08.30 Wib.

Peninjauan ini dilakukan guna mengetahui jumlah persedian cadangan pangan, khususnya untuk wilayah pemerintahan Kota Metro yang berada di Kelurahan Ganjar Agung Kec. Metro Barat. Hal  itu lantaran di lokasi tersebut cadangan yang tersedia sejumlah 58 ton. Sedangkan pada Kec. Metro utara tersedia cadangan pangan, untuk masyarakat sekitar Lumbung Sejahtera yang berada di Kelurahan Banjarsari berupa Sawadaya Murni.

Pada Kelurahan Purwoasri Kec. Metro Utara juga terdapat Lembaga Distribusi Pangan Masyarakat (LDPM), Rice Milling Unit (RMU), dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Makmur Sejahtera yang mengelola cadangan pangan, distribusi pangan, bangunan lumbung dan penggilingan padi, rencananya Pemkot akan memberikan bantuan dana senilai Rp. 15.000.000,- untuk pengelolaan tersebut.(MC.Metro/Eyv)