:
Oleh Prov. Riau, Senin, 11 Januari 2016 | 12:33 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 280
Pekanbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi Riau memastikan kerusakan akses jalan menuju Candi Muara Takus, di Kecamatan XVIII Koto Kampar teratasi tahun ini.Anggaran Rp 20 miliar sudah disiapkan untuk perbaikan yang dijadwalkan awal Maret mendatang.
Kepastian perbaikan jalan menuju situs sejarah ini diungkapkan langsung Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Riau, Syafril Tamun,Minggu, (10/1) "Jalan itu memang sudah lama masuk dalam program kita. Namun, baru tahun ini bisa diakomodir di APBD. Selain diperlebar, akses jalan ini nanti akan menggunakan sistem beton atau ridgid," ujarnya.
Hal senada diutarakan Anggota Komisi E, Masnur yang notabene berasal dari Dapil Kampar."Maret ini pengerjaan jalan itu akan segera dilakukan, karena dalam APBD Murni juga sudah dianggarkan, sebanyak Rp20 miliar," jelasnya. Perbaikan jalan ini sejalan dengan tuntutan mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Siska Riau) yang menggelar aksi demo mendesak pemerintah untuk segera memperbaiki jalan itu.
Anggi Dharma Anthomy, Ketua Aliansi Mahasiswa menyebutkan, infrastruktur akses jalan masyarakat kecamatan XIII Koto Kampar dan Kecamatan Kampar Hulu hancur semenjak dua tahun belakangan. Anggi menyebutkan jalan itu rusak lebih kurang 15 kilometer, padahal hanya itu satu- satunya akses masyarakat untuk menuju pusat ibukota kabupaten.
Tambah lagi, banyaknya perusahaan tambang pasir dan kerikil yang beroperasi setiap hari yang membuat jalan ini hancur. Perusahan itu hanya mementingkan kelompoknya sendiri, dan tidak pernah memberikan kontribusi kepada masyarakat atau kepada pemerintah.(MC Riau/yan/eyv)