Bundaran Saronde Jadi Favorit Warga Gorontalo

:


Oleh MC Prov Gorontalo, Selasa, 5 Januari 2016 | 11:40 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 1K


Gorontalo, InfoPublik - Bundaran Saronde Kota Gorontalo menjadi lokasi favorit warga Gorontalo untuk merayakan malam pergantian tahun 2016.
 
Kamis Malam (31/12) hingga Jumat (1/1), ribuan warga memadati bundaran Saronde yang terletak di jalan Nani Wartabone, Kota Gorontalo, pesta kembang api pun ikut menyemarakkan pergantian tahun di lokasi yang terletak di pusat kota Gorontalo tersebut.
 
Selain itu, sejak Kamis (31/12) Malam pukul 21.00 WITA, bundaran Saronde mulai dipadati warga Gorontalo yang ingin merayakan malam pergantian tahun, ada yang menggunakan kendaraan roda empat, roda dua maupun bentor. Lutfia, seorang warga Kota Gorontalo mengatakan merayakan tahun baru di bundaran Saronde karena selaku menjadi lokasi yang ramai saat pergantian tahun di Kota Gorontalo.
 
"Memang ada tempat lainnya untuk merayakan malam pergantian tahun, namun di bundaran Saronde selalu ramai dipadati warga kota Gorontalo setiap tahunnya, selain itu lokasinya juga tidak jauh dari rumah saya," ungkapnya.Anjas, warga kabupaten Gorontalo pun datang ke bundaran Saronde untuk turut merayakan malam tahun baru.
 
"Tahun ini, saya sengaja datang kesini untuk merayakan tahun baru bersama teman-teman, disini sangat ramai dan semarak dengan banyaknya kembang api yang dinyalakan, walaupun masih banyak juga yang memasang petasan di jalan dan cukup membahayakan pengguna jalan," ungkapnya. (mc. prov .gorontalo/eyv)