:
Oleh MC Kabupaten Kubu Raya, Selasa, 5 Januari 2016 | 10:33 WIB - Redaktur: Tobari - 461
Sungai Raya, InfoPublik – Bupati Kubu Raya H Rusman Ali SH meresmikan jalan poros yang menghubungkan Desa Mekar Sari dan Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, sepanjang 1,9228 kilometer, Senin (4/1), dengan harapan keberadaannya dapat meningkatkan kesejateraan masyarakat.
Ruas jalan sepanjang 1,9228 kilometer tersebut, merupakan bagian dari keseluruhan panjang jalan 42 kilometer dan merupakan proyek tahun anggaran 2015.
“Dengan dibangunnya jalan ini diharapkan masyarakat Desa Mekar Sari dan Sungai Asam bisa meningkatkan kesejahteraan hidupnya, karena sarana transportasi sekaligus akses penghubung dua desa itu ke ibu kota Kubu Raya sudah tidak lagi sulit dilalui,” kata Rusman Ali.
Bupati mengaku optimis bahwa masyarakat dua desa tersebut bisa semakin bergairah dalam meningkatkan perekonomian keluarga mereka. Terlebih,harga tanah di sana dipastikan langsung naik setelah dibangunnya jalan tersebut.
”Saya berharap agar masyarakat dua desa tersebut bisa menjaga jalan ini dengan baik, sehingga tidak mudah rusak,” tuturnya.
Tahun ini, kata Bupati Rusman Ali, pihaknya menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) lebih dari Rp98 miliar dan Rp2,7 miliar untuk pembangunan jembatan serta lebih dari Rp8 miliar untuk keperluan pembangunan turap.
“Saya menyadari bahwa anggaran melalui APBD kita terbatas, tapi kami berusaha melakukan pendekatan baik ke provinsi maupun pemerintahan pusat untuk mengucurkananggaran bagi pembangunan jalan di Kubu Raya,” kata Rusman Ali.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Bina Marga Kubu Raya Chairil Rahmi mengatakan untuk mempertahankan kondisi jalan tersebut, pihaknya bekerjasama dengan Dinas Perhubungan setempat akan membangun portal.
Hal ini untuk menghindari kendaraan berat di atas tonase yang ditentukan melewati jalan tersebut. “Ini sesuai arahan dari Bupati,” kata Chairil. (MC.Kubu Raya/wulan/toeb)