Gubernur DKI Jakarta Resmikan Pasar Walang Baru

:


Oleh G. Suranto, Kamis, 24 Agustus 2017 | 15:58 WIB - Redaktur: Juli - 98


Jakarta, InfoPublik - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meresmikan beroperasinya Pasar Walang Baru, Koja, Jakarta Utara, Kamis (24/8). Pembangunan pasar tersebut dilakukan sejak tahun 2016 lalu.

“Kondisi Pasar Walang Baru ini sudah bagus, sudah bersih. Walang Baru betul-betul masih baru semuanya. Pedagangnya harus bermental baru, dan bisa merawat, meramaikan pasar ini,” kata Djarot.

Apalagi, kata Djarot, lokasi Pasar Walang Baru ini  berada di permukiman warga dan di belakangnya ada RPTRA, serta Puskesmas.

Ia menambahkan, agar pasar ramai, maka ke depan pasar harus terintegrasi, tergabung dengan beberapa aktivitas lain, seperti sarana olahraga, hiburan, rusun atau apartemen, termasuk juga terminal.

Sementara itu, Direktur Utama PD Pasar Jaya Arief Nasrudin menambahkan, Pasar Walang Baru ini berada di lahan seluas 3.033 meter persegi, dan luas bangunan 2.728 meter persegi. Kompleks pasar ini mampu menampung 181 tempat usaha dari 114 pedagang.

Disebutkan, revitalisasi Pasar Walang Baru sudah dilakukan sejak tahun 2016 lalu. Saat ini setelah bangunan selesai sejumlah pedagang telah mulai aktif berjualan  di sejumlah kios di pasar tersebut.

“Revitalisasi pasar seperti ini akan terus dilakukan terhadap pasar yang kondisi bangunannya  sudah tidak layak, dan tidak mampu mengakomodir jumlah pedagang,” tandasnya.