Jabar Pimpin Raihan Medali Sementara

:


Oleh Astra Desita, Senin, 19 September 2016 | 09:10 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 851


Jakarta, InfoPublik - Jawa Barat memimpin perolehan medali di PON XIX/201  dengan mengoleksi 49 emas, 25 perak, dan 31 perunggu, mengungguli DKI Jakarta di posisi kedua, Minggu (18/9) malam.

Dari situs Situs pon-peparnas2016jabar, diberitakan cabang olahraga binaraga menjadi penyumbang emas terbanyak di hari ini dengan tiga medali. Sementara itu cabor renang dan Juno menambah masing-masing dua emas. Sisanya, olahraga dansa, karate, balap sepeda, dan Wushu memberikan satu emas.
Kontingen DKI masih berada di posisi dua dengan torehan 24 emas, 26 perak, dan 28 perunggu.

Mereka menambah lima emas, dua di antaranya dari cabor renang dan panjat tebing, selam kolam, serta wushu masing-masing menyumbangkan satu medali.

Jawa Timur belum beranjak dari posisi tiga. Sampai Minggu (18/9), Jatim mengumpulkan 19 emas, 28 perak, dan 21 perunggu. Kontingen Jawa Tengah berhasil menambah empat emas sehingga naik ke peringkat empat. Jateng kini mengoleksi lima emas, empat perak, dan 13 perunggu.

Sumatera Barat menjadi provinsi yang meraih emas perdananya di penutup pekan ini. Mereka meraihnya dari cabor Binaraga.
Daftar perolehan medali PON XIX/2016 (10 besar) sampai hari Minggu (18/9) malam.


(sumber: https://www.pon-peparnas2016jabar.go.id/medali_pon)(sumber: https://www.pon-peparnas2016jabar.go.id/medali_pon)