:
Oleh G. Suranto, Selasa, 10 Mei 2016 | 16:44 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 563
Jakarta, InfoPublik - Korpri Pemprov DKI Jakarta menggelar pameran rumah, serta penyaluran kredit kepemilikan rumah (KPR) kepada anggota yang dilaksanakan di Blok G Gedung Balai Kota DKI Jakarta.
Sekretaris Korpri DKI Jakarta, Iqbal Akbarudin mengatakan, ide penyaluran rumah ini berawal saat musyawarah provinsi tahun 2015 lalu. Selanjutnya dibuatkan program kerja serta mendata beberapa anggota Korpri yang belum memiliki rumah, kemudian kerja sama dengan Bank DKI.
“Setelah di data ada 26 SKPD yang mendaftar dan 1.260 anggota belum mempunyai rumah,” kata Iqbal pada acara pembukaan pameran di Blok G Balai Kota DKI, Selasa (10/5).
Disebutkan, pameran diikuti 10 developer yang tersebar di seluruh wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Pameran akan digelar hingga Rabu (11/5).
Bank DKI sudah menjalin kerja sama dengan developer di bidang perumahan, sehingga semakin mempermudah pegawai mendapatkan fasilitas, kemudahan dan keringanan biaya untuk mendapatkan rumah. Pembukaan pameran tersebut juga dihadiri Sekretaris Daerah DKI, Jakarta Saefullah.