KAI Services Percanggih Sistem Perparkiran, Gunakan Teknologi Pengenalan Plat Nomor Kendaraan

: Dengan teknologi LPR Parking System pengemudi hanya melakukan tap out kartu uang elektroniknya dan sistem akan melakukan pencocokan kartu masuk dan keluar dan pengecekan saldo setelah itu saldo otomatis terpotong. Foto : KAI Services


Oleh Dian Thenniarti, Kamis, 12 September 2024 | 21:42 WIB - Redaktur: Untung S - 150


Jakarta, InfoPublik - Resparking by KAI Services saat ini menggunakan fitur canggih dalam sistem perparkiran, yakni teknologi License Plate Recognition (LPR) Parking System, guna meningkatkan pelayanan parkir di stasiun dan memudahkan percepatan antrian kendaraan transaksi di pos saat akan keluar parkir.

License Plate Recognition (LPR) merupakan teknologi pengenalan plat nomor yang menggunakan kamera untuk menangkap gambar atau video plat nomor kendaraan dan mengubahnya menjadi data digital secara real time.

Menurut Vice President Corporate Secretary KAI Services, Rachman Firhan, adanya penggunaan teknologi LPR di area parkir akan mempercepat antrian transaksi di pos keluar, serta meminimalisir terjadinya kehilangan tiket saat berada di area pos keluar.

Selain itu, penggunan LPR oleh Resparking by KAI Services juga membuat keamanan terjamin karena menggunakan dua faktor pengecekan. Penggunaan LPR juga dapat mengurangi penggunaan kertas struk parkir karena semua sudah dilakukan lewat sistem yang canggih.

Teknologi LPR sendiri memiliki berbagai keunggulan seperti proses verifikasi kendaraan menggunakan dua komponen yakni kartu uang elektronik, dan nomor polisi hasil pembacaan sistem LPR petugas control room untuk verifikasi yang bermasalah.

"Selain itu, teknologi sistem LPR juga membuat efisiensi Sumber Daya Manusia dengan sudah tidak adanya petugas di pos keluar," ujar Firhan sebagaimana dikutip InfoPublik pada Kamis (12/9/2024).

Namun begitu, Resparking by KAI Services, lanjut dia, juga menyiapkan petugas di ruang control room yang siaga melakukan verifikasi jika terjadi beberapa kendala seperti, kartu yang digunakan pengendara di pos masuk dan keluar berbeda, saldo kurang, dan memproses pilihan pembayaran menggunakan kartu lain yang terisi saldo.

Dengan penggunaan teknologi LPR ini, pengemudi akan sangat terbantu karena LPR langsung dapat membaca nomor polisi kendaraan dan ditampilkan pada saat kendaraan akan keluar.

"Pengemudi hanya melakukan tap out kartu uang elektroniknya dan sistem akan melakukan pencocokan kartu masuk dan kartu keluar dan pengecekan saldo setelah itu saldo akan otomatis terpotong," jelas Firhan.

Menurutnya, KAI Services terus meningkatkan pelayanan demi kenyamanan para penumpang kereta api. "Dari unit parkir, saat ini kita sudah menggunakan teknologi LPR yang dapat memberikan kemudahan bagi para pengguna area parkir KAI Services untuk bertransaksi," imbuhnya.

Adapun penggunaan teknologi LPR untuk saat ini sudah diterapkan di tiga stasiun yakni Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Yogyakarta. "Pastikan saldo para pengemudi cukup saat hendak melakukan transaksi di pos keluar," tutup Firhan.

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 13:11 WIB
Mulai Hari Ini Operasional Kereta Cepat Whoosh Kembali Normal
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 09:41 WIB
Kemenhub Luncurkan Inovasi Layanan Hipotek Kapal melalui Aplikasi SIMKAPEL
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 09:40 WIB
ASDP Beri Pelatihan dan Pemahaman Hak Kekayaan Intelektual bagi Mitra Binaan
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 09:39 WIB
BIAS 2024 Pamerkan Kemajuan Penerbangan dan Kedirgantaraan Indonesia
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 09:36 WIB
KA Logawa Gunakan Rangkaian New Generation, Modifikasi Menyerupai Kereta Eksekutif
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 19 September 2024 | 05:58 WIB
Kemenhub Fasilitasi Serah Terima Hak Pelaut kepada Ahli Waris