Jum'at, 25 April 2025 20:21:35

Babinsa Kodim 1205/Sintang Amankan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di 14 Kecamatan

: Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 1205/Sintang turun langsung untuk melakukan pengamanan dan pengawalan dalam proses distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di 14 Kecamatan di Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat, Senin (25/11/2024). Foto. tni.mmil.id


Oleh Fatkhurrohim, Senin, 25 November 2024 | 23:10 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 242


Jakarta, InfoPublik – Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 1205/Sintang turun langsung untuk melakukan pengamanan dan pengawalan dalam proses distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di 14 Kecamatan di Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat.

Pengawalan distribusi logistik Pilkada ini untuk memastikan setiap tahapan pendistribusian logistik berjalan dengan aman, lancar, dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh penyelenggara pemilu.

Pendistribusian logistik Pilkada tidak hanya mencakup pengawalan kotak suara, tetapi juga logistik penting lainnya, seperti surat suara, tinta, dan berbagai dokumen administratif yang diperlukan untuk kelancaran proses pemilu.

Babinsa yang tersebar di seluruh kecamatan bertanggung jawab untuk mengawasi dan memastikan bahwa logistik sampai ke tingkat kelurahan dan desa dalam kondisi lengkap dan sesuai jumlah yang telah ditentukan.

Perwira Seksi Oprasi (Pasi Ops) Kodim 1205/Sintang, Lettu Inf Arif Purwanto, Senin (25/11/2024), menjelaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam pendistribusian logistik adalah bagian dari upaya TNI untuk mendukung kelancaran proses demokrasi di Indonesia.

“Babinsa kami bertugas memastikan keamanan logistik Pilkada dari gudang penyimpanan hingga tiba di tingkat kelurahan. Hal ini sangat penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap proses demokrasi,” ujar Lettu Arif.

Untuk mengantisipasi potensi hambatan di lapangan, seperti keterlambatan distribusi atau kendala teknis lainnya, Babinsa bekerja sama secara intens dengan pihak Kepolisian serta penyelenggara pemilu, seperti KPU dan Bawaslu. Setiap tahapan distribusi logistik juga dipantau dengan cermat untuk memastikan tidak ada kendala yang mengganggu kelancaran pemilihan di tingkat kelurahan dan desa.

"Pendampingan ini dilakukan untuk memastikan seluruh logistik Pilkada diterima oleh panitia pemilihan di masing-masing kelurahan dan desa dalam kondisi yang aman dan sesuai dengan jumlah yang telah ditetapkan," tambah Pasi Ops Lettu Arif.

Dijelaskan bahwa, distribusi logistik Pilkada dimulai pada Jumat (22/11/2024) dan Babinsa langsung terjun ke lapangan untuk melaksanakan pengawalan sesuai dengan wilayah tanggung jawab masing-masing. Arif Purwanto menegaskan bahwa TNI akan terus mengawal hingga seluruh rangkaian Pilkada selesai dengan aman dan lancar.

"Harapan kami, kegiatan distribusi logistik Pilkada ini dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga pemilihan selesai. Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses pemilu, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat," tutup Lettu Arif.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV SUMATERA BARAT
  • Minggu, 16 Februari 2025 | 06:07 WIB
Gubernur dan Bupati/Wali Kota Terpilih Sumbar Dilantik di Jakarta, Ini Detailnya
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 14 Februari 2025 | 08:01 WIB
Pembiayaan Pembekalan Kepala Daerah 2024 Dibiayai Sepenuhnya oleh APBN