InfoMudik
Menyambut libur Lebaran 1446H/2025, PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memastikan kesiapan operasional seluruh ruas jalan tol dengan serangkaian langkah strategis untuk memberikan pengalaman berkendara yang nyaman, aman, dan menyenangkan bagi masyarakat. Jasa Marga mengungkapkan upaya peningkatan layanan yang terintegrasi dalam tiga aspek utama: keselamatan, kelancaran, dan kenyamanan perjalanan.