Banyak Warung Disulap Jadi Rest Area Dadakan Sepanjang Pantura

:


Oleh Tri Antoro, Sabtu, 1 Juni 2019 | 12:38 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 415


Cikampek, InfoPublik - Pelaku usaha kecil menyulap warung dagangannya menjadi tempat istirahat (rest area) dadakan bagi para pemudik yang sedang melakukan perjalanan melalui jalur pantai utara jawa (Pantura).

Berdasarkan pantauan InfoPublik, Kamis (30/5), dari mulai jalan Cikarang hingga Simpang Jomin dipenuhi oleh pelaku usaha kecil yang menjajakan makanan dan minuman. Kemudian, disediakan juga tikar sepanjang 10x 10 meter untuk para pemudik beristirahat.

Fasilitas yang ditawarkan pun beragam ada yang menyediakan wifi, tempat mengisi daya selular, hingga toilet. Lumayan lengkap, bagi warung dadakan sederhana yang disediakan untuk tempat beristirahat para pemudik yang melewati Pantura.

Aji Nurcahyo (39) Pemilik warung Mari Mampir di jalan Klari, Cikampek, Karawang, Jawa Barat mengatakan, membuat warungnya lebih nyaman supaya para pemudik tertarik datang singgah. Kemudian, disediakan fasilitas supaya betah berlama-lama menghabiskan waktu di warungnya.

Warungnya sengaja dibuat berbeda, karena banyak pedagang juga melakukan hal yang sama yakni menyulap warung menjadi tempat istirahat. "Banyak saingannya, dari ujung sampai ujung buat tempat istirahat," katanya.

Dia berharap, hari raya kali ini dapat meraup keuntungan yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Karena baru pada tahun ini jalur pantura lebih padat dan ramai oleh pemudik. "Mudah-mudahan ramai terus ini Mas," pungkasnya.