PWI Kalteng Gelar Ibadah Natal

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Minggu, 24 Desember 2023 | 06:55 WIB - Redaktur: Kusnadi - 113


Palangka Raya, InfoPublik - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar ibadah Natal, di Balai PWI Kalteng, Sabtu (23/12/2023).

Ibadah Natal yang dilaksanakan tersebut dihadiri sejumlah perwakilan pimpinan media lokal, jajaran pengurus PWI Kalteng, serta para wartawan yang bertugas di Kota Palangka Raya.

Perwakilan Persekutuan Wartawan Kristen PWI Kalteng,
Sadagori H Binti, dalam sambutan pada kesempatan itu mengatakan, ibadah Natal tersebut merupakan momentum bagi umat Kristiani, khususnya bagi para wartawan yang beragama nasrani untuk membentuk kualitas iman, sekaligus memaknai arti dari tujuan Natal.

"Seperti ibadah Natal PWI Kalteng yang kita gelar bersama ini, sekalipun sederhana namun tidak mengurangi makna kelahiran Yesus Kristus, Sang Putra Natal," ucap Sadagori.

Tak kalah penting lanjut dia, melalui momentum Natal, hendaknya dapat terus memotivasi para wartawan yang beragama nasrani untuk setia menjadi pelaku-pelaku firman Tuhan.

"Momentum Natal ini hendaknya dapat memperbaiki hubungan kita dengan Tuhan, sekaligus menjadi teladan dalam kehidupan keluarga, organisasi maupun bermasyarakat," tuturnya.

Selebihnya, tambah Bang Ririn begitu sapaan akrab Sadagori, hendaknya momentum perayaan Natal dapat dijadikan sebagai wahana untuk semakin mempererat ikatan persaudaraan, dalam satu kesatuan keluarga besar PWI Kalteng.

Adapun pelaksanaan Ibadah Natal PWI Kalteng tersebut dipimpin Pdt Nining Maria, yang dalam kesempatan itu menyampaikan pemberitaan firman-firman Tuhan. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)