Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Dinas Sosial Kalimantan Selatan (Kalsel) menyiapkan dapur umum di Lapangan Dwiwarna, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Minggu (28/11/2021). Dapur umum didirikan sebagai respons terhadap bencana banjir yang terjadi di HST. Selain di HST, bencana banjir juga terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Balangan, dan Tabalong disebabkan curah hujan tinggi. Berdasarkan data sementara yang dihimpun Tagana Kalsel, sebanyak 161 rumah yang terdiri dari 898 KK dan 2.670 jiwa terdampak bencana yang terjadi di Kabupaten Balangan, HST dan Tabalong. MC Kalsel/Rns/AY