Camat Ngraho, Saipurrohim melihat kolam ikan di Desa Ngraho, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Senin (12/10/2020). Camat Ngraho mengatakan semula tempat ini adalah kubangan sampah yang dijadikan kolam ikan ini supaya tidak menjadi sarang nyamuk dan penyakit, mengurangi perkembangbiakan Aedes aegypti penyebab demam berdarah. Pemerintah Desa Kecamatan Ngraho juga menanam bunga lavender serta serai merah. MC Kab Bojonegoro/Galih/Afifah.