Seorang bobato (pemangku adat) menuangkan Ake Dango (air suci) yang dibawa dalam bambu besar berpenutup kain putih ke dalam Rau (mangkuk putih) pada Prosesi Ake Dango dalam rangka Pembukaan Festival Tidore yang merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi Tidore ke-912 Tahun 2020 di Kadato Kie Kesultanan Tidore, Kelurahan Soasio, Kecamatan Tidore, Kota Tidore Kepulauan. Jumat (10/4/2020). Air yang dituangkan kemudian diminum oleh Sultan Tidore sebagai bentuk pensucian diri dan selalu terlindungi dari segala gangguan penyakit. MC Tidore/Bhudy Rabane.