Pasca Ledakan Bom, Menhub Minta Pengamanan Fasilitas Transportasi Publik Ditingkatkan

:


Oleh Dian Thenniarti, Kamis, 25 Mei 2017 | 09:27 WIB - Redaktur: Juli - 422


Jakarta, InfoPublik - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta kepada jajaran pengelola fasilitas transportasi publik untuk meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan pengamanan lebih ketat, serta memperkuat koordinasi dengan kepolisian.                                                                  

Hal tersebut disampaikan Menhub di Jakarta, Kamis (25/5) menindaklanjuti peristiwa pengeboman yang terjadi di Terminal Kampung Melayu Jakarta Timur,  pada Rabu (24/5) malam. 

"Atas nama pribadi dan Kemenhub saya prihatin dan berduka atas peristiwa pengeboman yang terjadi di Kampung Melayu. Kita sama - sama mengutuk keras perilaku teror ini. Mari jaga keamanan dan kedamaian negeri kita," ucap Menhub.

Sebagaimana diketahui, terjadi dua ledakan bom di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur, pada Rabu (24/5) malam. Ledakan pertama terjadi pukul 21.00 WIB, dan ledakan kedua terjadi lima menit kemudian.

Pusat ledakan diduga berasal dari dekat toilet terminal. Ledakan yang terjadi tersebut juga mengakibatkan jatuhnya korban, baik meninggal maupun luka.