Cek Siranap Sebelum Berangkat

:


Oleh Fajar Wahyu Hermawan, Jumat, 29 Januari 2021 | 11:55 WIB - Redaktur: DT Waluyo - 1K


Jakarta, InfoPublik - Namanya SIRANAP. Ini adalah aplikasi layanan kesehatan dari Kementerian Kesehatan. Siranap merupakan kepanjangan dari Sistem Informasi Rawat Inap untuk pasien Covid-19.

Aplikasi real time ini berguna untuk mengecek ketersediaan tempat tidur pasien Covid-19 di rumah sakit di seluruh Indonesia. Diluncurkan 26 Januari lalu, aplikasi ini bisa diakses melalui situs resmi Kemenkes maupun diunduh lewat PlayStore.

Ditulis dalam situs yankes.kemkes.go.id, aplikasi ini memiliki empat tujuan:
1. Mempermudah akses informasi ketersediaan tempat tidur di rumah sakit kepada masyarakat atau pihak yang membutuhkan.
2. Minimalisasi terjadinya kasus pasien ditolak karena tempat tidur penuh.
3. Menunjang pelayanan sistem penanggulangan gawat darurat terpadu (SPGDT).
4. Menunjang sistem rujukan terintegrasi (SISRUTE).

"Ini produk Kemenkes, kami buat sendiri," kata Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes, Azhar Jaya.

Di aplikasi ini semua rumah sakit ada, mulai dari rumah sakit negeri, swasta, hingga rumah sakit milik TNI, Polri, maupun BUMN.

Jika Anda ingin mengunduh, Anda tinggal buka PlayStore. Setelah terunduh, Anda tinggal memilih rumah sakit di provinsi dan kabupaten/kota mana yang akan dicari. Setelah Anda memilih provinsi dan kaputan/kota, aplikasi akan menampilkan daftar seluruh rumah sakit (negeri/swasta) yang ada di kabupatan/kota itu.

Di situ akan tertera informasi tentang fasilitas yang ada di rumah sakit itu seperti:
- ICU Tekanan Negatif dengan Ventilator
- ICU Tekanan Negatif tanpa Ventilator
- Isolasi Tekanan Negatif
- Isolasi Tanpa Tekanan Negatif
- NICU Khusus Covid
- PICU Khusus Covid

Namun tidak semua rumah sakit menyediakan enam fasilitas itu. Yang jelas, dalam aplikasi itu, informasi ketersediaan tempat tidur ditampilkan. Berapa jumlah tempat tidur yang tersedia, berapa yang sudah terisi, berapa yang kosong.

Di sana tercantum; Kami mencoba memilih secara acak. Kami mencoba memilih provinsi Jawa Barat, Kota Depok. Ada 23 daftar rumah sakit yang menyediakan layanan untuk pasien Covid-19. Kami mencoba melihat Rumah Sakit UI.

Di situ nanti akan ada beragam informasi. Misalnya:
- ICU Tekanan Negatif dengan Ventilator
Di sini akan tertera update keterisian tempat tidur. Ada 13 tempat tidur yang disediakan. Namun hingga tanggal 28/1/2021 pukul 08.07.18, seluruh tempat tidur penuh.
- ICU Tekanan Negatif tanpa Vitilator
Tempat tidur yang disediakan 8 dan sudah terisi semua.
- Isolasi Tekanan Negatif
Tempat tidur yang tersedia 68, yang tersisa 2.
- NICU Khusus Covid
Tempat tidur yang tersedia 2, kosong 2.

Tempat lain misalnya kami pilih Provinsi DKI Jakarta, Jakarta Pusat. Kami memilih RS Dr. Cipto Mangunkusumo.
Berdasar data terupdate hingga tanggal 29 Januari 2021 pukul 08.40.51 tertera:
- ICU Tekanan Negatif dengan Ventilator
Tempat tidur yang tersedia ada 12, yang kosong 1.
- ICU Tekanan Negatif tanpa Ventilator
Tempat tidur yang tersedia ada 15, kosong 2.
- Isolasi Tekanan Negatif
Tempat tidur yang tersedia 40, yang tersisa 8.
- Isolasi Tanpa Tekanan Negatif
Tempat tidur yang tersedia ada 204, tersisa 61.
- NICU Khusus Covid
Tempat tidur yang tersedia 8, tersisa 5.
- PICU Khusus Covid
Tempat tidur yang tersedia 8, tersisa 1.

Aplikasi ini tentu sangat bermanfaat untuk pasien Covid-19 yang mencari rumah sakit rawat inap untuk pasien Covid-19. Berbekal informasi yang ada di aplikasi ini, kita bisa langsung menuju ke rumah sakit yang ketersediaan tempat tidurnya masih ada.

Mudah bukan?

(Petugas merapikan tempat tidur untuk pasien COVID-19 berstatus OTG (Orang Tanpa Gejala), di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (15/1/2021). Pemerintah Kota Bekasi menambah dua ruang isolasi dengan 50 tempat tidur untuk mengantisipasi peningkatan kasus COVID-19. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/hp.)