Industri Motor Digeber Tingkatkan Ekspor

:


Oleh Irvina Falah, Rabu, 9 November 2016 | 16:32 WIB - Redaktur: Irvina Falah - 495


Jakarta - Kementerian Perindustrian mendorong industri sepeda motor dalam negeri untuk terus berupaya mencari terobosan baru dalam memanfaatkan teknologi mesin yang efisien dan rendah emisi gas buang. Upaya ini guna menghasilkan sepeda motor yang ramah lingkungan, hemat energi serta aman dan nyaman untuk dikendarai yang merupakan ciri produk masa depan sesuai kebutuhan pasar global. Menperin mengungkapkan, meski ekspor sepeda motor meningkat 800 persen dalam tiga tahun terakhir, tetapi kalaudihitung dalam bentuk jumlah unit masih terbilang kecil karena hanya sekitar 300 ribu unit motor. Bahkan, masih sangat jauh jika dibandingkan dengan kebutuhan pasar di Indonesia.

Di sisi lain, Kemenperin menekankan pentingnya pengoptimalan kegiatan penelitian dan pengembangan (research and development/R&D) di dalam negeri, sehingga industri sepeda motor nasional mampu mengembangkan produk yangsesuai kebutuhan pasar domestik maupun internasional. Menperin pun meminta kepada para prinsipal untuk lebih memberikan perhatian pada peningkatankegiatan desain dan kegiatan teknis dalam negeri yang disertai dengan upaya-upaya untuk meningkatkanbobot kemampuan SDM di Indonesia. Dengan demikian, kegiatan industri manufaktur sepeda motorakan meningkat pesat.

Menperin menjelaskan pula bahwa pengembangan industri kendaraan bermotor memiliki multiplier effect yang cukup luas.Mulai dari menciptakan aktivitas ekonomi pada kegiatan perakitan dan manufaktur komponen, hinggamenimbulkan kegiatan ekonomi pada sektor distribusi dan aktivitas pelayanan purna jualnya. Oleh karena itu, lanjut Menperin, Pemerintah mengharapkan industri perakitan dalam negeri dapat terus meningkatkan pembinaan terhadap industri komponen berskala kecil dan menengah, agar mampu menghasilkan produk yang mutunya diterima dan digunakan dalam kegiatan manufaktur kendaraan.

Info lengkap: 
http://www.kemenperin.go.id/artikel/16414/Industri-Motor-%E2%80%98Digeber%E2%80%99-Tingkatkan-Ekspor

🌏 www.kemenperin.go.id
📫 humas@kemenperin.go.id
📥 Kemenperin_RI
📮 Channel Telegram: kemenperin
📽 Youtube Channel: https://www.youtube.com/channel/UCO5bOHu52UDNG1q8im7YM8w
📌 Facebook : www.facebook.com/kemenperin