[SIARAN PERS] Penyandang Disabilitas Nyaman Nonton Piala Dunia U-17 di Stadion

: Tempat khusus penyandang disabilitas menyaksikan pertandingan Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat Bandung. Foto: Media PSSI


Oleh Taofiq Rauf, Jumat, 17 November 2023 | 18:00 WIB - - 49


SIARAN PERS

TIM PUSAT INFORMASI PIALA DUNIA U-17 2023 INDONESIA
NO.74/SP/TPI-PDU-17/11/2023

Penyandang Disabilitas Nyaman Nonton Piala Dunia U-17 di Stadion

   

Bandung, 17 November 2023 – Para penyandang disabilitas yang menonton pertandingan Piala Dunia FIFA U-17 Tahun 2023 langsung di stadion dapat terfasilitasi dengan baik sehingga merasakan kemudahan dan kenyamanan.

Seperti di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung saat pertandingan Jepang U-17 melawan Senegal U-17, pada Jumat (17/11/2023). Andri Yeni, Ibu dari penyandang disabilitas sekaligus atlet cabang olahraga Boccia Muhammad Fadhil, mengaku senang serta bangga dapat ikut menyaksikan pertandingan Piala Dunia FIFA U-17 secara langsung.

Sebagai penyandang disabilitas ia merasa nyaman menyaksikan pertandingan, salah satunya adalah karena akses untuk masuk ke area penonton berkebutuhan khusus dibuat sederhana. Begitupun pelayanan transportasi menuju lokasi stadion.

Andri Yeni menyampaikan bahwa kedatangannya kali ini adalah pengalaman paling berkesan karena pertama kali menonton Piala Dunia di stadion. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada panitia dan pemerintah yang menggelar ajang internasional dengan memperhatikan secara detail hal-hal yang menjadi kebutuhan penyandang disabilitas.

"Antusias sekali rasanya bisa hadir di stadion. Dengan keterbatasan yang anak saya miliki, kami berdua bisa juga merasakan euforia ajang kelas internasional di negara kita secara langsung, seperti masyarakat lainnya, kata Yeni.

Ibunda dan sang putra tercinta terlihat amat menikmati laga penyisihan Grup D antara Senegal kontra Jepang. Mereka ikut bersorak dan gembira ketika gol tercipta.

“Fadhil senang sekali karena dia menjagokan Jepang, dan tim jagoannya berhasil menang dan lolos ke babak 16 besar. Alhamdulillah. Sukses terus untuk Indonesia," kata Yeni.

Pada duel penutupan Grup D, Samurai Biru menang 2-0 atas Senegal. Rento Takaoka berhasil mencetak brace pada menit ke-62 dan 72 setelah memanfaatkan kelengahan kiper Dieme yang tak cepat mengontrol bola di depan gawang. Dengan kemenangan atas Senegal ini, Jepang pun memastikan tiket lolos ke 16 besar Piala Dunia U-17.

Local Organizer Committee FIFA World Cup U-17 bersama pemerintah daerah dari masing-masing kota penyelenggara mampu memberi ruang buat penonton disabilitas untuk ikut meramaikan turnamen ini. (Tim PSSI/TR/Elvira Inda Sari)

***

Untuk Informasi lebih lanjut, silakan menghubungi kontak di bawah ini:

Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo – Usman Kansong  (0816785320).

Tim Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023 – Gonang Susatio (085290093434) dan Miftakhul Fahamsyah (081575360410)