Elvi Fernando Tambah Koleksi Medali Perak untuk Sumbar di PON XXI

:


Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 18 September 2024 | 06:26 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 154


Padang, InfoPublik – Cabang olahraga (cabor) Sambo kembali menyumbangkan medali bagi kontingen Sumatra Barat (Sumbar) pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut. Kali ini, medali perak dipersembahkan oleh Elvi Fernando yang bertanding di kelas 64 Kg pada pertandingan Sambo yang berlangsung di GOR Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatra Utara (Sumut) pada  Selasa (17/9/2024).

Sebelum mencapai final, Elvi Fernando berhasil mengalahkan Andri Kurnia dari Jawa Barat di babak awal. Kemudian, di semifinal, ia berhasil membungkam Muhammad Lutfi, atlet asal Jambi. Namun, di partai final, Elvi harus mengakui keunggulan atlet tuan rumah, Reymond AD dari Sumatera Utara, sehingga meraih medali perak.

Manager tim Sambo Sumbar, Nofi Sastra, menyebutkan bahwa pertandingan final berlangsung ketat dan penuh intensitas. Bahkan, Elvi Fernando mengalami cedera selama pertandingan dan harus mendapatkan perawatan dari tim medis.

"Elvi Fernando hanya bisa meraih perak setelah pertarungan yang sangat keras. Dia terpaksa dilarikan ke ruang medis usai pertandingan," ujarnya.

Sementara itu, harapan Sumbar untuk menambah medali dari cabor Sambo di kelas 79 Kg putra pupus, setelah Prima Anugrah Putra kalah dalam perebutan medali perunggu.

(MC Padang / Junee)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 15:39 WIB
VOI Gelar Youth Forum di UNP, Bantu Gen Z Siapkan Diri Hadapi Dunia Kerja Global
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 15:30 WIB
Ari Pramanto Melaju ke Final Kempo PON XXI, Sumbar Dekati Medali Emas
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 15:25 WIB
Pemkot Padang Fokus Manajemen Bencana: Edukasi Masyarakat untuk Respon Cepat
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Kamis, 19 September 2024 | 13:07 WIB
PON XXI Aceh-Sumut, 30 Pelaku Usaha di Nagan Raya Ikuti UMKM Rameune Expo
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 12:25 WIB
Waspada Bencana, Pemkot Padang Dorong Pembangunan Rumah Ramah Gempa
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 12:19 WIB
Dua Alumni Ar Risalah Padang Raih Prestasi di MTQ Nasional 2024
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 05:15 WIB
Cuaca Tak Halangi Sumbar! Paralayang Boyong Dua Perunggu di PON XXI
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 September 2024 | 05:07 WIB
Gulat Sumbar Tambah Koleksi Medali di PON XXI, Muhammad Fauzan Raih Perunggu