Basket Putra dan Putri Jatim Sapu Bersih Perak di PON XXI 2024

: Tim bola basket putra Jatim saat bertanding di partai final dengan Jakarta, di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Selasa (10/9/2024). Foto: Wahyu MC Jatim


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Rabu, 11 September 2024 | 08:59 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 287


Surabaya, InfoPublik - Tim bola basket putra maupun putri tidak bisa memenuhi target sapu bersih medali emas setelah kedua tim tersebut dikalahkan tim basket dari Jakarta pada partai final yang digelar di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh pada PON XXI,2024, Selasa (10/9/2024).

Untuk tim basket putri Jatim kalah dengan skor 77-56, sedangkan tim basket putra kalah dengan skor 62-57 yang membuat basket Jawa Timur hanya meraih medali perak.

Tim basket putra sejak kuarter pertama jual beli serangan terjadi kedua tim yang membuat kejar kerjan poin. Beberapa kali tembakan tiga poin yang dilakukan Jatim sebanyak 21 tembakan hanya dua kali tembakan yang masuk.

Sebanyak 41 tembakan dua poin, Jawa Timur hanya 17 tembakan yang masuk kedalam ring. Permainan agresif ditunjukkan keduanya terlihat keduanya telah melakukan steal enam kali dan blok sebanyak tiga kali.

Selain itu, Kedua tim sama-sama melakukan turnovers sebanyak 11 kali yang dilakukan kedua tim. Dengan hasil ini, Jawa Timur harus puas dengan memperoleh medali perak.

Pelatih Basket Putra Jatim Aries Herman mengakui mental anak asuhnya sempat terganggu yang membuat beberapa tembakan free throw tidak berhasil masuk. "Di final ini memang ada dua faktor seperti mental dan keberuntungan yang membuat anak-anak sempat terganggu,"imbuhnya.

Persiapan yamg sudah dilakukan KONI Jatim dan Perbasi Jatim selama dua tahun, Aries mengaku untuk telah mempersiapkan dari jauh hari. "Jadi persiapan ini sudah bagus dan disetiap pertandingan mental menjadi penentu," jelasnya.(MC Jatim/ida/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 20:05 WIB
KPID Jatim Minta Lembaga Penyiaran Patuhi Aturan Siaran Selama Masa Tenang
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 20:08 WIB
Koarmada II Beri Ratusan Paket Sembako, Makan Siang Bergizi dan Layanan Kesehatan
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 20:11 WIB
PLN Tingkatkan Kualitas Keandalan Listrik Aman Jelang Nataru
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 17:32 WIB
GOW Kota Mojokerto Gelar Pertemuan Rutin Bahas Optimalisasi Potensi Perempuan
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 17:30 WIB
Pj Wali Kota dan Ketua DPRD Kota Mojokerto Tinjau Kesiapan Logistik Pilkada
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 17:29 WIB
Jelang OPOP Expo 2024, Dinas Koperasi dan UMKM Jatim Lakukan Technical Meeting
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 25 November 2024 | 17:28 WIB
Lomba Line Dance TP PKK Kota Mojokerto Berikan Manfaat dan Kegembiraan