Banda Aceh, InfoPublik - Wakil Kepala Kepolisian Daerah Aceh, Brigjen Armia Fahmi mengajak seluruh elemen masyarakat Aceh untuk bersatu dalam mendukung suksesnya perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut.
Provinsi Aceh, yang akan menjadi tuan rumah dalam acara olahraga prestisius ini, diharapkan dapat mengangkat citra dan reputasi baiknya di mata seluruh Indonesia.
"Dengan kerja sama semua pihak, kita dapat memastikan keamanan dan kelancaran selama PON berlangsung, serta mengharumkan nama Aceh melalui prestasi di berbagai cabang olahraga," ujar Armia Fahmi dalam pernyataan resmi yang diterbitkan oleh Humas Polda Aceh pada Rabu (3/7/2024).
Dia juga menekankan pentingnya koordinasi yang baik antar semua pihak terkait untuk memastikan Aceh siap menyambut dan memberikan yang terbaik pada PON kali ini.
"Mari kita bersatu demi kesuksesan PON XXI Aceh-Sumut dan meningkatkan citra gemilang Aceh di panggung nasional," tambah Armia Fahmi.