- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Sabtu, 21 Desember 2024 | 18:58 WIB
: Andyka, berhasil meraih medali perak pada nomor Tolak Peluru Putra F11 di Stadion Sriwedari, Rabu (9/10/2024). Catatan prestasi yang ia ukir dengan lemparan sejauh 8.70 meter menjadi bukti dedikasinya di tengah persaingan yang ketat.
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Kamis, 10 Oktober 2024 | 01:56 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 195
Surabaya, InfoPublik - Kontingen Jawa Timur menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2024. Atlet andalan dari cabang olahraga Para Atletik, Andyka, berhasil meraih medali perak pada nomor Tolak Peluru Putra F11 di Stadion Sriwedari, Rabu (9/10/2024).
Catatan prestasi yang ia ukir dengan lemparan sejauh 8.70 meter menjadi bukti dedikasinya di tengah persaingan yang ketat.
Terkait dengan keberhasilan ini, Andyka tidak hanya mempersembahkan kebanggaan bagi Jawa Timur, tetapi juga menunjukkan perkembangan pesat di cabang olahraga atletik bagi atlet disabilitas di Indonesia. Pertandingan berlangsung sengit, dengan para pesaing yang tampil dalam kondisi terbaiknya. Namun, ketenangan dan fokus Andyka di setiap lemparan berhasil mengantarkannya naik podium
Kepala pelatih cabang olahraga para atletik Jawa Timur, Nasrullah, turut memberikan apresiasi besar terhadap penampilan Andyka. Ia menyebut bahwa hasil ini merupakan buah dari latihan keras dan kerja sama tim yang solid selama persiapan menuju Peparnas. "Andyka sudah menunjukkan potensi besarnya sejak awal, dan hari ini ia membuktikan bahwa dengan semangat juang yang tinggi, kita bisa menghadapi tantangan sebesar apapun," ujar Nasrullah.
Ia juga menambahkan medali perak ini tidak hanya menjadi pencapaian individu, melainkan keberhasilan seluruh tim yang terus mendukung Andyka dalam segala aspek, baik fisik maupun mental. Nasrullah meyakini bahwa prestasi ini adalah langkah awal menuju pencapaian yang lebih tinggi di masa depan, mengingat usia Andyka yang masih cukup muda dan potensinya yang besar.
Andyka dikenal sebagai atlet yang selalu berkomitmen dalam meningkatkan kemampuan tolak pelurunya. Selama persiapan menuju Peparnas 2024, ia menjalani latihan intensif bersama tim pelatih, dengan fokus pada teknik dan ketahanan fisik. Pengalamannya di berbagai kompetisi nasional dan regional turut membentuk mentalnya menjadi lebih tangguh, siap untuk menghadapi kompetisi dengan penuh percaya diri.
Dengan torehan medali perak di Peparnas kali ini, Andyka berharap dapat terus mengembangkan prestasinya di ajang-ajang besar mendatang.
"Saya bersyukur bisa memberikan yang terbaik untuk Jawa Timur, dan saya akan terus berusaha memperbaiki catatan saya ke depannya. Terima kasih untuk pelatih, teman-teman atlet, dan seluruh tim yang selalu mendukung saya,"imbuhnya.
Prestasinya menjadi dorongan semangat bagi seluruh kontingen Jawa Timur di ajang Peparnas 2024. Perolehan medali ini diharapkan dapat menambah motivasi para atlet lainnya untuk tampil maksimal di cabang olahraga yang mereka ikuti. Nasrullah dan tim pelatih optimistis bahwa dengan kerja keras dan fokus, kontingen Jawa Timur akan mampu menambah pundi-pundi medali di sisa pertandingan Peparnas.
"Peparnas ini adalah ajang yang sangat penting bagi atlet disabilitas, dan kami ingin memastikan bahwa Jawa Timur selalu hadir dengan prestasi terbaik. Medali perak ini adalah langkah penting, dan kami berharap akan ada medali emas yang menyusul di cabang-cabang lainnya," tambahnya. (MC Jatim/ida-jal/eyv)