Siap Amankan Kampanye Capres, Polri Imbau Jaga Ketertiban

: Kabaharkam Polri Komjen Pol. Fadil Imran di Lapangan Satlat Korbrimob Polri, Cikeas, Bogor, Rabu (7/2/2024)/ dok. Humas Polri.


Oleh Jhon Rico, Rabu, 7 Februari 2024 | 21:47 WIB - Redaktur: Untung S - 119


Jakarta, InfoPublik - Polri siap mengamankan kampanye akbar calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Jakarta, pada Sabtu (10/2/2024).

Lokasi kampanye akbar dua pasangan calon tersebut yakni di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, dan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat. Kedua stadion bertaraf internasional itu dipisahkan jarak 18 km.

Kabaharkam Polri Komjen Pol. Fadil Imran mengatakan, pihaknya telah menyiapkan skema pengamanan kampanye akbar tersebut.

“Itu untuk pengamanan rute, pengamanan jalur, pengamanan di lokasi, sudah kita lakukan semaksimal mungkin dengan baik, agar tidak ada overlap massa dari kedua pasangan,” kata Fadil dalam keterangan resminya, Rabu (7/2/2024).

Fadil mengimbau kepada tim dari masing-masing paslon untuk tetap menjalin koordinasi dengan pihak kepolisian. Tujuannya, agar tidak timbul kesalahpahaman.

“Kami mengimbau kepada tim sukses dari masing-masing pasangan calon untuk terus membangun koordinasi dan komunikasi yang baik sehingga pengaturan jalur ini tidak bermaksud untuk mengintervensi, namun lebih kepada kelancaran dan tertibnya para pendukung dari dan kembali ke kediaman masing-masing,” ujar dia.

Ia memastikan bahwa petugas Polisi akan selalu humanis, mengedepankan tindakan-tindakan pengaturan agar terjadi ketertiban.

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Jhon Rico
  • Selasa, 19 Maret 2024 | 21:42 WIB
Polri Siapkan Tiga Simulasi saat Pengumuman Hasil Pemilu 2024
  • Oleh Jhon Rico
  • Rabu, 28 Februari 2024 | 19:51 WIB
Rapim TNI-Polri 2024, Kapolri Tegaskan Sinergitas Harga Mati
  • Oleh Jhon Rico
  • Rabu, 14 Februari 2024 | 21:55 WIB
Pascapemungutan Suara, Kapolri Ajak Warga Jaga Ketertiban
  • Oleh Jhon Rico
  • Selasa, 13 Februari 2024 | 23:56 WIB
Polri Gelar Doa Bersama Lintas Agama Wujudkan Pemilu Damai
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 13 Februari 2024 | 18:00 WIB
Polres Agam Turunkan 199 Personel Pengamanan Pemilu 2024
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Senin, 12 Februari 2024 | 04:32 WIB
Persiapan Pengamanan Pemilu 2024, Satpol PP Agam Beri Pembekalan Satlinmas
  • Oleh Jhon Rico
  • Jumat, 9 Februari 2024 | 18:57 WIB
TNI- Polri Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu di Pulau Terluar