- Oleh MC KAB KOTAWARINGIN BARAT
- Selasa, 15 April 2025 | 09:11 WIB
: Gubernur Kalteng Agustiar Sabran saat menyampaikan sambutannya - Foto: Mc.Kalteng
Oleh MC PROV KALIMANTAN TENGAH, Selasa, 15 April 2025 | 15:37 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 196
Palangka Raya, InfoPublik - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran menghadiri Halalbihalal Kebangsaan bersama Pemprov Kalteng, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta Dewan Adat Dayak (DAD), Organisasi Kemasyarakatan dan Organisasi Keagamaan, bertempat di Aula Jayang Tingang (AJT), LT. II Kantor Gubernur Kalteng, Senin (14/4/2025).
Halalbihalal Kebangsaan ini merupakan pengejawantahan dari falsafah Huma Betang, yang mencerminkan kehidupan rukun dalam keberagaman. Sehingga dalam halalbihalal kali ini terasa berbeda karena penuh warna keberagaman, baik suku dan agama membaur dalam suasana kehangatan halalbihalal.
Gubernur Kalteng Agustiar Sabran dalam sambutannya mengajak seluruh stakeholders mengelorakan semangat Huma Betang dan Isen Mulang, supaya keberagaman yang dimiliki menjadi kekuatan dalam membangun kemajuan daerah.
Pada kesempatan tersebut, Gubernur juga meminta doa restu dan dukungan seluruh elemen, agar ia bersama Wagub mampu memimpin Kalimantan Tengah dengan baik lima tahun ke depan, mewujudkan Visi Misi yaitu “Mengangkat harkat dan martabat Masyarakat Dayak khususnya, dan Kalimantan Tengah umumnya, dengan Manggatang Utus dan spirit kearifan lokal dalam bingkai NKRI, menuju Kalteng Berkah, Kalteng Maju, dan Kalteng Sejahtera, menyambut Indonesia Emas 2045".
“Misi kami salah satunya yaitu mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah dan pemanfaatan Sumber Daya Alam secara berkelanjutan, karena membangun Kalimantan Tengah perlu anggaran besar”, tuturnya.
Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai ini juga mengutarakan, fokus memperkuat kemandirian daerah melalui program-program strategis ketahanan pangan dan mendorong hilirisasi, untuk memperluas lapangan kerja sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Saya mengajak kita semua bergotong royong dan berkolaborasi, untuk bersama-sama membangun Provinsi Kalimantan Tengah yang makin berkah, maju, dan sejahtera,"imbuhnya.
Sebagai informasi, kegiatan ini dirangkai dengan Prosesi pelantikan PC NU Kabupaten Kota Se-Kalteng.
Turut hadir pada acara Halalbihalal yakni Ketua TP-PKK Prov. Kalteng Aisyah Thisia Agustiar Sabran, Ketua DPRD Prov. Kalteng Arton S Dohong, Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, Danrem 102/PJG Brigjen TNI Wimoko,Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Prov. Kalteng H. M Katma F. Dirun, Bupati/ Wali kota se-Kalteng, Ketua Umum PBNU KH. Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) menyampaikan Tausiyahnya, Tokoh Masyarakat, Pimpinan Partai Politik, Organisasi Keagamaan, Asisten dan Staf Ahli Setda Prov. Kalteng, Kepala Perangkat Organisasi Daerah/ Instansi Vertikal Prov. Kalteng, Pimpinan Perguruan Tinggi, serta Pimpinan Perbankan/ BUMN/ BUMD.(WDY/Foto:Asp&rzd/eyv)