Senin, 21 April 2025 19:6:30

Usai Libur Lebaran, Bupati Lumajang Ajak ASN Bangkitkan Semangat Pelayanan Publik

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Rabu, 9 April 2025 | 10:23 WIB - Redaktur: Juli - 2K


Lumajang, InfoPublik - Suasana penuh kehangatan dan semangat baru terpancar dari Halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Lumajang pada Selasa pagi (8/4/2025). Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga non-ASN berkumpul mengikuti Apel dan Halalbihalal bersama Bupati Lumajang, Indah Amperawati atau yang akrab disapa Bunda Indah, menandai awal kembalinya aktivitas pemerintahan pascalibur dan cuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

Kegiatan ini bukan sekadar seremonial tahunan, tetapi menjadi momentum reflektif sekaligus penyemangat bagi seluruh jajaran birokrasi untuk kembali fokus menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam melayani masyarakat.

“Saya secara pribadi dan keluarga, serta Mas Wabup dan keluarga, mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga amal dan ibadah kita selama bulan Ramadan diterima oleh Allah SWT,” ucap Bunda Indah, disambut hangat oleh seluruh peserta apel.

Dalam arahannya, Bunda Indah menegaskan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme sebagai aparatur negara. Ia mengajak seluruh pegawai untuk kembali bekerja dengan penuh dedikasi, menjadikan pelayanan kepada masyarakat sebagai prioritas utama.

“Pasca Ramadan ini, mari kita kembali melayani masyarakat dengan baik dan penuh semangat. Kita harus menjadi pelayan yang hadir dengan hati, bekerja bukan hanya sebagai rutinitas, tetapi sebagai bentuk pengabdian,” tegasnya.

Apel dan Halalbihalal ini menjadi ruang silaturahmi dan penguat komitmen kolektif ASN dan tenaga non-ASN untuk terus menghadirkan pelayanan publik yang berkualitas, inklusif, dan berorientasi pada kepentingan rakyat.

Momentum Idulfitri dimaknai sebagai awal baru tidak hanya dalam konteks spiritual, tetapi juga dalam membangun budaya kerja yang lebih produktif dan kolaboratif demi kemajuan Kabupaten Lumajang. (MC Kab. Lumajang/Ard/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 21 April 2025 | 08:57 WIB
Lebur Sekat, Satukan Tekad: Jalan Tempeh-Kunir Hasil Kolaborasi Sosial
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 21 April 2025 | 08:55 WIB
Menjaga Napas di Kaki Semeru, Jalan Evakuasi Sumberwuluh Dibangun Kembali
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 21 April 2025 | 08:38 WIB
Perbaikan Akses Jalan Menuju Wisata yang Berdaya dan Memberdayakan