- Oleh MC KAB AGAM
- Jumat, 25 April 2025 | 20:05 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
:
Oleh MC KAB AGAM, Selasa, 8 April 2025 | 12:43 WIB - Redaktur: Juli - 134
Agam, InfoPublik - Bupati Agam, H. Benni Warlis bersama Ketua DPRD Agam, H. Ilham menghadiri acara panen perdana di lahan pertanian Sawah Pokok Murah (SPM) Kelompok Tani Galundi Sepakat di Jorong Parik Lintang, Ladang Laweh, Kecamatan Banuhampu, Senin (7/4/2025).
Panen perdana ini merupakan hasil dari program unggulan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Agam melalui pemanfaatan lahan pertanian secara lebih optimal dan efisien.
Kelompok Tani Galundi Sepakat yang mengelola lahan tersebut telah menunjukkan hasil yang menggembirakan dengan penerapan sistem pertanian yang modern dan berbasis pada prinsip-prinsip pertanian berkelanjutan.
Bupati Agam, H. Benni Warlis mengungkapkan apresiasi yang tinggi terhadap kerja keras kelompok tani tersebut.
“Panen perdana ini menunjukkan bahwa dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah dan masyarakat, hasil yang maksimal bisa tercapai. Kami berharap ini menjadi contoh bagi kelompok tani lainnya di Kabupaten Agam untuk terus berinovasi dalam bidang pertanian,” ujarnya.
Sementara Ketua DPRD Kabupaten Agam, H. Ilham Lc, juga menyampaikan dukungannya terhadap program SPM yang dinilai dapat meningkatkan hasil pertanian serta memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat.
“Program seperti ini tidak hanya memberikan hasil yang baik, tetapi juga memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan pendapatan petani,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi pengembangan sektor pertanian di Kabupaten Agam, serta menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung peningkatan kesejahteraan petani melalui berbagai program inovatif.
Diharapkan, melalui panen perdana ini, sektor pertanian di Banuhampu dapat terus berkembang dan menjadi model bagi daerah lainnya di Kabupaten Agam. (MC Agam/Fikri)