: Lebaran Idulfitri 1446 H, Pemkab Murung Raya gelar Open House. - Foto: Mc.Mura
Oleh MC KAB MURUNG RAYA, Senin, 31 Maret 2025 | 16:40 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 136
Puruk Cahu, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) mengadakan ramah tamah open house dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1446 H/ 2025 M.
Acara yang dilaksanakan di rumah Jabatan Wakil Bupati Mura tersebut disambut antusias masyarakat yang hadir, Senin, (31/5/2025).
Diketahui open house dimulai sejak pukul 10.00 Wib hingga pukul 21.00 WIB malam.
Bupati Mura, Heriyus didampingi Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin dalam sambutannya menyampaikan bahwa Idulfitri adalah momen saling memaafkan antara sesama.
“Kabupaten Murung Raya baru saja mengadakan pesta demokrasi, yakni Pilkada pada tahun 2024 lalu, sehingga momen ini menjadi ajang saling memaafkan jika sebelumnya ada perbedaan politik dan kembali Bersatu,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin menyampaikan ungkapan terima kasih yang tidak terhingga atas kehadiran seluruh elemen masyarakat dalam acara ramah tamah open house dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1446 H.
Dalam kegiatan open house tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Mura, Hermon, unsur Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama dan masyarakat.
Kegiatan ramah tamah ini juga dimeriahkan lagu-lagu nuansa islami dan jamuan makan bersama.(DiskominfoSP_Nof, Yos. Foto: Gun, Yos, Log/Eyv).