Minggu, 23 Maret 2025 17:11:24

Konsultasi Publik Digelar, Wabup Manggarai Barat Minta Masukan Konstruktif untuk RPJMD

: Wakil Bupati Manggarai Barat, dr. Yulianus Weng (berdiri) saat menyampaikan sambutan pada Forum Konsultasi Publik. (Foto : Gonsalez)


Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT, Jumat, 21 Maret 2025 | 08:05 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 129


Labuan Bajo, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manggarai Barat menggelar Konsultasi Publik Rencana Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025–2029 dan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026.

“Kami tentu berterima kasih atas kehadiran kita semua dalam rangka memberikan masukan dan pikiran yang konstruktif demi penyempurnaan RPJMD Kabupaten Manggarai Barat Tahun 2025–2029 dan RKPD Tahun 2026,” kata Wakil Bupati (Wabup) Manggarai Barat, Yulianus Weng, di Aula Kantor Bupati Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis (20/3/2025).

Wakil Bupati Manggarai Barat, menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang hadir.

Kemudian, ia berharap agar seluruh pihak dapat memberikan masukan yang konstruktif guna menyempurnakan dokumen perencanaan pembangunan tersebut.

Secara khusus, Yulianus Weng berterima kasih kepada Tim Pusat Pengembangan Kapasitas dan Kerjasama (PPKK) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta atas pendampingan selama proses penyusunan Ranwal RPJMD.

“Secara khusus kami sampaikan terima kasih kepada tim dari UGM yang selama seminggu ini telah bersemangat dan enerjik dalam mendampingi penyusunan rencana awal RPJMD 2025–2029,” ujar Wabup Yulianus.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT
  • Jumat, 21 Maret 2025 | 08:27 WIB
Wabup dan Wagub NTT Bahas Strategi Penguatan Pariwisata Manggarai Barat
  • Oleh MC KAB MOROWALI
  • Minggu, 23 Maret 2025 | 09:44 WIB
Transformasi Layanan Publik Jadi Sorotan Utama Musrenbang Morowali 2026
  • Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT
  • Kamis, 20 Maret 2025 | 14:50 WIB
RPJMD Manggarai Barat Harus Selesai Agustus 2025