- Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
- Senin, 3 Maret 2025 | 14:21 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
:
Oleh MC KOTA BATAM, Rabu, 5 Maret 2025 | 14:38 WIB - Redaktur: Pasha Yudha Ernowo - 169
Batam, Infopublik – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin, M. Pd., mewakili Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, mengapresiasi sinergitas yang terjalin antara Pemerintah Kota Batam dan wartawan dalam pembangunan kota. Apresiasi tersebut disampaikan Jefridin saat acara buka puasa bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kepri yang digelar di Hotel PIH Batam Centre, Selasa (4/03/2025).
Dalam sambutannya, Jefridin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh wartawan yang telah berkolaborasi dengan pemerintah dalam membangun Batam. Ia menekankan pentingnya terus menjaga kerja sama yang baik, saran, dan kritik yang membangun, agar Batam terus berkembang dan semakin maju.
"Kerjasama, kolaborasi, saran dan kritik yang membangun terus diharapkan, sehingga Pemerintah dan Wartawan terus bersinergi dalam membangun Batam agar Batam semakin baik dan semakin maju," ujar Jefridin.
Jefridin juga menekankan bahwa sukses pembangunan Batam merupakan hasil kerja keras bersama antara pemerintah dan media. Menurutnya, sinergi yang baik antara media dan pemerintah sangat diperlukan untuk memastikan proses pembangunan berjalan dengan baik dan transparan.
"Media yang menginformasikan kepada masyarakat dan mengkritisi jika terjadi penyimpangan. Terimakasih karena rekan-rekan media sudah menjalankan fungsi kontrol ini, sehingga pembangunan terlaksana dengan baik, khususnya di Kota Batam," tambah Jefridin yang didampingi oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam, Rudi Panjaitan.
Pada kesempatan tersebut, Jefridin juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa kepada seluruh umat Muslim. Ia berharap di bulan suci Ramadhan ini, amal ibadah semua pihak dilipatgandakan dan diterima dengan baik. Di akhir sambutannya, Jefridin mewakili Wali Kota Batam dan Wakil Wali Kota Batam menyampaikan permohonan maaf, baik secara pribadi maupun atas nama pemerintah kota.
"Ramadhan adalah bulan penuh ampunan, semoga kita semua bisa melaksanakan ibadah dengan baik dan mendapatkan keberkahan," tutupnya.
(*)