- Oleh MC KAB BATANG
- Rabu, 27 November 2024 | 00:28 WIB
: Ketua KPU Kabupaten Batang Susanto Waluyo (tengah), memberikan sambutan saat media gathering di Aula KPU Batang, Kabupaten Batang.
Oleh MC KAB BATANG, Senin, 25 November 2024 | 22:40 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 109
Batang, InfoPublik - Menuju pemungutan suara, KPU Kabupaten Batang telah 100 persen siap melaksanakan pemilihan kepala daerah (pilkada) untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Bupati dan Wakil Bupati Batang.
Ketua KPU Kabupaten Batang Susanto Waluyo mengatakan, bahwa persiapan pemungutan suara yang dilaksanakan pada 27 November 2024 sudah siap 100 persen.
“Hari ini sudah mulai melakukan distribusi logistik dari PPK ke TPS masing-masing di 248 Desa yang ada di Kabupaten Batang,” katanya saat media gathering di Aula KPU Batang, Kabupaten Batang, Senin (25/11/2025).
Selain itu, KPU Kabupaten Batang sudah melakukan simulasi pemungutan suara yang dilakukan di Kecamatan Subah dengan memanggil langsung pemilih asli yang akan mencoblos besok. “Proses itu semua bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat supaya memberikan hak suaranya pada Pilkada Kabupaten Batang tahun 2024,” jelasnya.
Susanto juga menyebutkan bahwa target KPU RI untuk tingkat partisipasi pada Pilkada Serentak Nasional mencapai 82 persen, sedangkan kemarin pada Pemilu Serentak mencapai 85,3 persen.
Pemilih tetap yang ada di Kabupaten Batang berjumlah 620.695 pemilih dengan rincian ada 310.256 laki-laki dan ada 310.439 perempuan.
“Semoga pada 27 November 2024 pelaksanaan pemungutan suara pada Pilkada Kabupaten Batang berjalan lancar dan partisipasi masyarakat meningkat,” ujar dia. (MC Batang, Jateng/Roza/Jumadi)