- Oleh MC KOTA SINGKAWANG
- Senin, 18 November 2024 | 14:46 WIB
: Pemerintah Kota Singkawang membenahi sejumlah titip pantau yterus membenahi beberapa titik pantau sesuai ketentuan tim penilai Adipura 2024.
Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Senin, 18 November 2024 | 14:40 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 71
Singkawang, InfoPublik – Pemerintah Kota Singkawang menargetkan meraih Penghargaan Adipura 2024. Untuk itu, Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kota Singkawang terus membenahi beberapa titik pantau sesuai ketentuan tim penilai.
“Penilaiannya itu ada 16 komponen, salah satunya adalah TPA (tempat pembungan akhir) yang memiliki bobot nilai 60 persen, sedangkan 15 komponen lainnya itu adalah titik pantau sesuai ketentuan dari tim penilai,” kata Kepala Dinas LH Singkawang Emy Hastuti, Senin (18/11/2024).
Ia mengatakan meski TPA Kota Singkawang sudah over load, Emy tetap optimistis Singkawang mampu meraih Adipura tahun ini. Pihaknya kata Emy, terus berupaya mengurangi volume sampah ke TPA.
“TPA kita sudah over load dan memang jadi kendala kita dalam penilaian Adipura ini, namun kami terus berupaya melakukan pengurangan sampah sebelum ke TPA, salah satunya melalui Bank Sampah,” ungkapnya.
Menurutnya, petugas telah melakukan penataan dan pembersihan di sejumlah taman, jalan dan jembatan di beberapa titik seperti Jalan Alianyang, Firdaus, Diponegoro, Dr. Sutomo, Antasari dan Ratu Sepudak. Petugas kebersihan kata Emy sudah menata dan membersihkan sejumlah taman, jalan dan jembatan dari 12 sampai 15 November lalu.
“Kalau penataan dan pembersihan di lokasi terminal, Pasar Beringin, Pasar Semi Modern, RS. Abdul Aziz serta Puskesmas Singkawang Barat akan dilaksanakan oleh masing-masing Instansi termasuk juga di Kantor Walikota dan Dinas LH tentunya,” sambung Emy.
Selain itu, Emy menyebut beberapa titik lainnya yang masuk dalam komponen penilaian. Seperti perumahan menengah/sederhana, pertokoan, sekolah, hutan kota, sungai, saluran, pantai wisata dan Bank Sampah baik induk maupun unit.
Dari komponen yang dinilai, Emy mengatakan drainase, ruang terbuka hijau, pelayanan pengumpulan sampah dan pemilahan sampah jadi komponen yang selalu ada dalam penilaian lokasi-lokasi yang dimaksud.
Ia mengimbau masyarakat juga aktif terlibat dalam menjaga kebersihan, agar Singkawang selain sebagai Kota Tertoleran di Indonesia, juga mampu meraih kota terbersih melalui Adipura. “Ayo masyarakat Singkawang kita bahu membahu untuk wujudkan kota kita ini tidak hanya tertoleran di Indonesia, tapi juga terbersih lingkungannya melalui raihan Adipura,” seru Kadis LH. (MC Kota Singkawang)