KIP Aceh Siapkan Debat Ketiga Calon Gubernur dan Wakil Gubernur pada 19 November 2024

:


Oleh MC PROV ACEH, Selasa, 12 November 2024 | 22:51 WIB - Redaktur: Untung S - 139


Banda Aceh, InfoPublik – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh akan menyelenggarakan debat ketiga bagi Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Aceh pada 19 November 2024.

Debat itu akan disiarkan langsung di iNews TV dan juga dapat disaksikan melalui live streaming di kanal YouTube KIP Aceh, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menyaksikan secara langsung visi, gagasan, dan ide calon pemimpin Aceh.

"Kami berharap melalui debat ini, masyarakat Aceh bisa mengenal lebih dekat ide, gagasan, dan visi para calon pemimpin untuk mewujudkan kesejahteraan di Aceh," ujar Ketua KIP Aceh, Agusni AH, dalam keterangannya pada Selasa (12/11/2024).

Debat publik ketiga ini akan digelar di Hotel The Pade, Aceh Besar, dimulai pukul 20.00 WIB hingga selesai. Agusni menambahkan bahwa topik debat telah dibahas dan disepakati dengan partai politik atau gabungan partai politik, serta melibatkan tim pasangan calon atau liaison officer (LO) pada rapat koordinasi yang digelar pada Selasa, 12 November 2024.

"Rapat koordinasi intensif terus dilakukan agar debat ketiga ini dapat berjalan maksimal. Hasil dari koordinasi tersebut menetapkan dua topik utama, yaitu 'Mewujudkan Aceh Maju' yang mencakup sinkronisasi pembangunan, pariwisata halal, dan peran pemuda dalam pembangunan, serta 'Merawat dan Menjaga Perdamaian Aceh' yang fokus pada integrasi, keamanan, dan perdamaian," jelas Agusni.

Untuk memastikan kualitas debat, KIP Aceh telah merekrut panelis profesional dari berbagai kalangan yang memenuhi kualifikasi, untuk menyusun pertanyaan-pertanyaan berdasarkan subtema yang akan diperdebatkan. "Debat kali ini adalah kesempatan bagi para calon untuk menyampaikan visi, misi, dan program mereka kepada masyarakat. Kami juga mengundang berbagai elemen masyarakat untuk hadir dalam debat ini," tambah Agusni.

Terkait dengan segmen debat, terdapat beberapa perubahan pada rundown acara. Debat kali ini akan terbagi menjadi enam segmen yang telah disusun bersama partai politik dan pasangan calon. Moderator debat, sesuai hasil rapat koordinasi, akan disiapkan oleh pihak penyiaran dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Dengan berlangsungnya debat ini, KIP Aceh berharap dapat memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat mengenai visi dan program calon gubernur serta wakil gubernur, sehingga dapat mendukung pemilih dalam mengambil keputusan yang tepat pada pemilihan nanti. (mc aceh/adi)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:06 WIB
Tingkatkan Integrasi Data di Portal Sata Nara, Diskominfo Nagan Raya Gelar Bimtek
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Senin, 18 November 2024 | 18:06 WIB
Santunan Yatim Meriahkan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW oleh IKNR Banda Aceh
  • Oleh MC PROV ACEH
  • Sabtu, 16 November 2024 | 17:51 WIB
Menteri Ekraf Teuku Riefky Harsya Ziarah ke Makam Abu Lamkawe di Aceh