- Oleh MC KOTA PADANG
- Rabu, 6 November 2024 | 18:00 WIB
:
Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 6 November 2024 | 17:55 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 96
Padang, InfoPublik – Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Harmadi Algamar, memberikan apresiasi terhadap inisiatif Satuan Brimob Polda Sumatra Barat (Sumbar) yang membagikan makanan sehat bergizi kepada siswa-siswi SDN 02 Lubuk Buaya, Kota Padang.
Kegiatan ini diadakan sebagai bagian dari upaya membentuk generasi cerdas, sehat, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
Pada kesempatan tersebut, Andree Algamar menegaskan pentingnya asupan makanan bergizi bagi anak-anak. "Konsumsi pangan berkualitas adalah fondasi utama untuk membentuk tubuh yang sehat, pikiran yang aktif, dan jiwa yang produktif. Kami ingin anak-anak Padang tumbuh menjadi generasi yang mampu bersaing di masa depan," ungkap Andree, Rabu (6/11/2024).
Andree menekankan bahwa kegiatan ini bukan sekadar makan bersama, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat, terutama para orang tua, tentang pentingnya menyediakan makanan yang beragam, bergizi, seimbang, dan aman (B2SA).
"Melalui acara ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya ibu rumah tangga, agar dapat menyediakan menu sehat untuk keluarga setiap hari. Bekal sehat bagi anak-anak sangat penting untuk mendukung fokus dan semangat belajar mereka di sekolah," tambahnya.
Tidak hanya memberikan arahan, Andree Algamar juga mendampingi para siswa saat menikmati hidangan bergizi, menunjukkan dukungannya secara langsung. Kehadirannya bersama Wakapolda Sumbar, Brigjen Pol Gupuh Setiyono, serta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kota Padang dan Camat Koto Tangah, menambah semarak acara tersebut.
Wakapolda Sumbar, Brigjen Pol Gupuh Setiyono, menyampaikan rasa bangganya atas kontribusi Satuan Brimob dalam mendukung pembentukan generasi sehat di Kota Padang, bertepatan dengan peringatan HUT Brimob ke-79.
"Kegiatan pembagian makanan sehat ini bukan sekadar seremonial, melainkan langkah nyata untuk membentuk generasi tangguh yang siap menghadapi era Indonesia Emas 2045. Saya yakin anak-anak ini memiliki potensi luar biasa dan akan menjadi pemimpin masa depan yang membanggakan," kata Brigjen Pol Gupuh Setiyono.
Ia juga berharap kegiatan ini dapat menginspirasi masyarakat untuk memprioritaskan pola makan sehat bagi anak-anak. "Kami berkomitmen mendukung kegiatan yang meningkatkan kesehatan dan ketangguhan generasi muda. Semoga melalui asupan makanan sehat, para siswa tidak hanya tumbuh sehat secara fisik, tetapi juga menjadi generasi cerdas dan berkarakter kuat," tutupnya.
(MC Padang / Junee)