KPU Kab. Penajam Paser Utara Gelar Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati

: KPU Kabupaten Penajam Paser Utara sukses menyelenggarakan Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Kamis malam (31/10/2024) di Dome Anden Oko, PPU. (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB PENAJAM PASER UTARA, Jumat, 1 November 2024 | 18:50 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 152


Penajam, InfoPublik — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) sukses menyelenggarakan Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati dengan tema “Transformasi Sumber Daya Menuju Benuo Taka yang Maju dan Berkualitas” pada Kamis malam (31/10/2024) di Dome Anden Oko, PPU.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting dan tokoh masyarakat, termasuk Penjabat (Pj) Bupati PPU Muhammad Zainal Arifin, Kapolres PPU AKBP Supriyanto, Kepala Kejaksaan Negeri PPU Faisal Arifuddin, Ketua DPRD PPU Rauf Muin, perwakilan Forkopimda, Ketua dan anggota KPU PPU, Ketua Bawaslu PPU, serta para tamu undangan lainnya.

Dalam debat ini, keempat pasangan calon yang bertarung dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati PPU 2024 berkesempatan menyampaikan visi, misi, serta program kerja masing-masing. Pasangan calon yang berpartisipasi adalah Paslon nomor 1, Mudyat Noor dan Abdul Waris Muin; Paslon nomor 2, Andi Harahap dan Dayang Donna Faroek; Paslon nomor 3, Desmon Hariman Sormin dan Naspi Arsyad; serta Paslon nomor 4, H. Hamdam dan H. Ahmad Basir.

Acara berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para pendukung dan masyarakat yang ingin menyimak gagasan serta komitmen dari setiap calon dalam memajukan Kabupaten Penajam Paser Utara. Debat publik ini terbagi dalam beberapa segmen, termasuk penyampaian visi dan misi oleh tiap pasangan calon serta sesi tanya jawab antarpasangan yang dipandu oleh panelis independen yang telah dipilih oleh KPU.

Ketua KPU Kabupaten PPU, Ali Amin Ishak, dalam kata sambutannya menyampaikan bahwa debat publik ini merupakan bagian penting dari rangkaian tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

“Debat publik ini menjadi sarana kampanye yang difasilitasi KPU Kabupaten PPU untuk memberikan kesempatan kepada calon bupati dan wakil bupati dalam menyampaikan visi, misi, dan program kerja secara terbuka. Dengan demikian, masyarakat bisa lebih memahami profil setiap calon dan menentukan pilihannya dengan tepat pada 27 November mendatang,” ujar Ali Amin.

Lebih lanjut, Ali Amin menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan debat, terutama pemerintah daerah serta aparat keamanan dari Polri dan TNI yang memastikan kegiatan berlangsung dalam suasana yang aman dan kondusif.

Debat pertama ini diharapkan dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat terkait arah pembangunan yang akan ditempuh oleh masing-masing kandidat demi kemajuan Kabupaten Penajam Paser Utara. KPU berharap partisipasi publik terus meningkat hingga pelaksanaan pemungutan suara yang akan menentukan pemimpin Kabupaten PPU untuk lima tahun mendatang.(wan/*DiskominfoPPU)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 20 November 2024 | 12:30 WIB
Debat Publik Pilkada Sumbar Jadi Sarana Edukasi Politik bagi Pemilih
  • Oleh MC KAB GAYO LUES
  • Selasa, 19 November 2024 | 20:18 WIB
KIP Gayo Lues Gelar Debat Publik Tiga Kandidat Calon Bupati-Wakil Bupati
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:19 WIB
KPU Padang Angkat Tema Transformasi Sosial pada Debat Publik Pilkada Kedua
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 04:55 WIB
Menuju Debat Putaran Kedua, KPU Sumbar Perkuat Tema dan Tata Kelola Acara