Program Santunan Kematian, Dinsos Pekanbaru Realisasikan Bantuan Rp1 Miliar

: Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru Idrus


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Kamis, 24 Oktober 2024 | 05:13 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 135


Pekanbaru, InfoPublik – Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru, Idrus, mengumumkan bahwa bantuan santunan kematian telah disalurkan kepada 860 keluarga yang berhak menerimanya.

Program ini menggunakan alokasi anggaran sebesar Rp1 miliar dengan harapan dapat membantu keluarga yang ditinggalkan menghadapi masa sulit.

Meskipun jumlah kematian di Pekanbaru mencapai lebih dari 1.500 orang, Idrus menjelaskan bahwa tidak semua keluarga yang kehilangan anggota mendapatkan bantuan.

“Ada kriteria tertentu yang harus dipenuhi, terutama mereka yang terdata dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memenuhi syarat kriteria kemiskinan,” ungkap Idrus melalui keterangan pers pada Senin (21/10/2024).

Menurutnya, verifikasi dilakukan secara ketat untuk memastikan bahwa bantuan diberikan kepada keluarga yang memang layak menerima. “Sampai hari ini, sudah ada 860 keluarga yang menerima bantuan tersebut,” tambahnya.

Program santunan kematian ini telah dijalankan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru sejak tahun 2023. Ahli waris dari keluarga kurang mampu menerima santunan sebesar Rp1 juta. Idrus berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban keluarga di masa-masa sulit setelah kehilangan orang tercinta.

“Dinsos akan terus berupaya agar seluruh bantuan ini tersalurkan dengan tepat sasaran dan sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Idrus. Program ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap warga yang membutuhkan, dengan harapan bisa meringankan beban keluarga yang ditinggalkan. (Kominfo11Pku/RD5)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Jumat, 15 November 2024 | 14:37 WIB
Prestasi Membanggakan: Atlet Pekanbaru Siap Berlaga di Kancah Internasional
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 16:07 WIB
Pemkot Pekanbaru Raih Penghargaan "Informatif" dalam Ajang KI Riau Award 2024
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 15:58 WIB
FKUB Imbau Masyarakat Pekanbaru Hormati Perbedaan Pilihan di Pilkada 2024
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 14:59 WIB
Pemkot Pekanbaru Pastikan ASN Netral di Pilkada, Sanksi Siap Menanti Pelanggar