Jangkau Pelajar, Diskominfo Lumajang: Manfaatkan Media Sosial sebagai Sarana Belajar dan Produktif

: Staf Kehumasan dan Pengelola Admin Media Sosial Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lumajang, Rahmat Arif Nino saat menyampaikan materi dalam sosialisasi penggunaan media sosial di SMK 2 Lumajang, Kamis(17/10/2024)


Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 18 Oktober 2024 | 09:00 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 1K


Lumajang, InfoPublik – Staf Kehumasan dan Pengelola Admin Media Sosial Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lumajang, Rahmat Arif Nino menegaskan pentingnya pemanfaatan media sosial secara produktif bagi para pelajar. Menurutnya, media sosial bukan hanya sekadar tempat untuk scrolling tanpa tujuan, melainkan juga bisa menjadi sarana belajar yang efektif.

"Media sosial bukan hanya tempat scrolling tanpa arah, tapi juga sarana belajar dan mendapatkan informasi yang bermanfaat, mulai dari berita terkini hingga tips belajar," jelas dia saat menyampaikan materi dalam sosialisasi penggunaan media sosial di SMK 2 Lumajang, Kamis(17/10/2024).

Arif juga menjelaskan, bahwa dengan kemajuan teknologi, pelajar dapat dengan mudah mengakses berbagai sumber informasi yang dapat mendukung kegiatan belajar dan mengembangkan keterampilan mereka. Media sosial, kata Arif, harus dimanfaatkan secara bijak agar dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan diri.

Selain sebagai sumber informasi, Arif juga menekankan pentingnya menjaga etika dalam berinteraksi di media sosial dan mengingatkan pelajar untuk mengelola waktu dengan baik agar tidak terjebak dalam kecanduan media sosial.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, Diskominfo Lumajang berharap dapat memberikan wawasan kepada generasi muda mengenai penggunaan media sosial yang lebih bertanggung jawab dan bermanfaat, sekaligus mendorong mereka untuk memanfaatkan teknologi digital sebagai alat pengembangan diri. (MC Kab. Lumajang/RA/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 18 Oktober 2024 | 09:10 WIB
Etika Digital: Cek Fakta Sebelum Sebar, Bijak dalam Bermedia Sosial
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Rabu, 16 Oktober 2024 | 20:00 WIB
Memupuk Wawasan Kebangsaan Siswa dengan Diskusi Interaktif
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Selasa, 8 Oktober 2024 | 22:34 WIB
Gandeng Dharma Wanita, Pemkot Jambi Gelar Gebyar Edukasi Pencegahan Stunting
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 5 Oktober 2024 | 16:50 WIB
Mendorong Partisipasi Orang Tua, Posyandu sebagai Pusat Edukasi Kesehatan Anak
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 25 September 2024 | 07:29 WIB
Polda Riau Gencarkan Edukasi Bahaya Narkoba di Kalangan Pelajar
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Selasa, 10 September 2024 | 07:12 WIB
Meriahnya Warga Sumut Nobar Pembukaan PON XXI lewat Videotron di Luar Stadion