- Oleh MC KAB LUMAJANG
- Senin, 25 November 2024 | 20:20 WIB
:
Oleh MC KAB LUMAJANG, Senin, 30 September 2024 | 22:26 WIB - Redaktur: Elvira - 5K
Lumajang, InfoPublik - Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lumajang, Yuli Harismawati menyampaikan dukungan penuh terhadap inisiatif yang digagas oleh Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Lumajang dalam upaya memajukan sektor pariwisata.
Dukungan tersebut disampaikan dalam sebuah pertemuan yang membahas strategi pengembangan pariwisata, bertempat di Peringgitan Pendopo Arya Kabupaten Lumajang, Senin (30/9/2024), khususnya dalam menghadapi tren peningkatan kunjungan wisatawan.
Dalam kesempatan tersebut, Yuli menekankan pentingnya keterlibatan berbagai elemen, termasuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), dalam menciptakan ekosistem pariwisata yang berkelanjutan. Menurutnya, sinergi antar pihak merupakan kunci untuk mendorong potensi pariwisata daerah agar lebih dikenal luas.
"Dengan semakin banyaknya turis yang datang, kita harus mampu menunjukkan keunikan Lumajang, baik dari segi wisata alam, budaya, maupun kuliner. Ini adalah kesempatan besar untuk memajukan daerah kita melalui pariwisata," ungkap Yuli Haris.
Pertemuan tersebut juga mencerminkan hubungan harmonis antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam mewujudkan Lumajang sebagai destinasi wisata unggulan. Yuli berharap, kolaborasi ini tidak hanya berdampak pada peningkatan sektor pariwisata, tetapi juga mampu menggerakkan ekonomi lokal secara lebih signifikan.
Melalui inisiatif ini, diharapkan Lumajang tidak hanya dikenal sebagai destinasi wisata favorit di tingkat nasional, tetapi juga mampu menarik wisatawan mancanegara. Sinergi antara pemerintah dan sektor swasta diyakini menjadi langkah strategis untuk mewujudkan tujuan tersebut. (MC Kab. Lumajang/Ydc/An-m)