: DPPPA-KB buka layanan konseling terkait perempuan dan anak di Kalsel Expo 2024 - Foto :Mc.Kalsel
Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Jumat, 20 September 2024 | 21:18 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 172
Banjarbaru, InfoPublik - Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Raudatul Jannah Sahbirin kunjungi stan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPPPA-KB) Provinsi Kalsel usai pembukaan Kalsel Expo 2024 di Lapangan Dr Murdjani Banjarbaru, mulai Rabu (18/9/2024) hingga Minggu (22/9/2024).
Ketua TP PKK Raudatul Jannah menyempatkan untuk melihat papan edukasi yang dipajang oleh dinas.
Kepala DPPPA-KB, Sri Mawarni mengatakan setiap hari stan DPPPA-KB membuka layanan konseling ibu menyusui yang bekerjasama dengan AIMI (Asosiasi Ibu Menyusui indonesia).
“Kita juga adakan konseling PUSPAGA (Pusat Pembelajaran Keluarga) bagi catin dan keluarga, Sosialisasi Pola Asuh Anak dan Remaja, dan sosialisasi Satuan Pendidikan Ramah Anak,” kata Mawar di Banjarbaru, Jumat (20/9/2024).
Saat ini, DPPPA-KB Provinsi Kalsel juga telah memaksimalkan Sosialisasi PUSPAGA untuk menampung berbagai permasalahan tersebut, agar terwujudnya peningkatan kualitas hidup perempuan, pemenuhan hak dasar anak, dan perlindungan perempuan dan anak dari tindak kekerasaan secara optimal, integratif, dan holistik diperlukannya penanganan yang tepat untuk dapat menurukan angka permasalahan tersebut.
“Kita juga rutin adakan konseling edukasi untuk ibu menyusui, untuk pencegahan stunting,” ujar Mawar sapaan akrabnya.
Dikegiatan pameran expo, DPPPA-KB juga mengadakan kuis berhadiah untuk pengunjung stan Kalsel Expo.
“Semoga dengan kehadiran stan DPPPA-KB dapat membantu memberikan edukasi dan pengetahuan untuk pengujung selama Kalsel Expo berlangsung,”tambahnya.(MC Kalsel/scw/YIN/Eyv)