- Oleh MC KAB MERAUKE
- Selasa, 1 Oktober 2024 | 21:16 WIB
: Kepala BPPMKHP Merauke, Slamet Andriyanto menyerahkan paket olahan ikan kepada perwakilan masyarakat
Oleh MC KAB MERAUKE, Kamis, 12 September 2024 | 11:12 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 141
Merauke, InfoPublik - Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (BPPMHKP) kembali melaksanakan kegiatan tahunan Bulan Mutu sebagai bagian dari komitmen terhadap pemenuhan gizi masyarakat Indonesia, khususnya di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.
Bulan Mutu tahun ini mengambil tema 'Membawa Keamanan Melalui Kualitas' yang mencerminkan fokus pada kualitas hasil laut untuk kesejahteraan masyarakat. Dilakukan dengan pemberian sebanyak 500 paket bantuan ikan sehat bermutu kepada masyarakat di beberapa kelurahan di Distrik Merauke. Salah satu tujuannya adalah untuk mendukung pemenuhan gizi masyarakat, terutama dalam mencegah kasus stunting pada anak usia 0 hingga 23 bulan.
Paket bantuan yang didistribusikan meliputi ikan layang beku, olahan ikan seperti bakso dan nugget, kerupuk ikan, serta ikan kaleng dengan total berat sekitar 2,5 kg per paket. Bantuan ini ditujukan kepada masyarakat di beberapa kelurahan di Distrik Merauke, yaitu Karang Indah, Kelapa Lima, Samkai, Urumb, Muli, Rimba Jaya, Seringgu, Maro, dan Kamundu
Kepala BPPMHKP Merauke Slamet Andriyanto menegaskan bahwa kandungan gizi dari ikan sangat penting bagi tumbuh kembang anak dan kesejahteraan keluarga di wilayah tersebut. “Diharapkan masyarakat di Kabupaten Merauke dapat memenuhi kebutuhan gizi harian mereka, terutama bagi anak-anak dan ibu hamil,” katanya di Spadem Merauke, pada Selasa 10 September 2024.
Selain itu, ia juga berharap agar masyarakat dapat meningkatkan minat konsumsi ikan sebagai sumber protein berkualitas tinggi.
Sementara Anggota Komisi IV DPR RI H. Sulaiman L. Hamzah mengatakan, agenda rutin tahunan kerjasama Komisi IV DPR RI dan Badan Karantina ini bertujuan untuk memperbaiki gizi buruk di Merauke. Secara umum sudah semakin baik, sehingga dua pihak ini terus komit untuk melayani dan memenuhi perbaikan gizi masyarakat.
"Banyak kegiatan yang dilakukan dari waktu ke waktu untuk memberikan edukasi ke masyarakat dalam rangka memperbaiki cara hidupnya, terutama makan makan bergizi dengan target anak bertumbuh sehat, cerdas dan hidup semakin baik. Merauke menjadi target nasional untuk menjadi lumbung ikan yang dihasilkan di sini," ucapnya.
Karenanya khusus untuk perikanan, menjadi pekerjaan bersama terutama dinas terkait untuk menggali sumber yang ada dalam rangka memenuhi program tersebut. "Mudah-mudahan program ini bisa lebih semarak lagi untuk makan ikan."
Sekretaris Dinas Perikanan Kabupaten Merauke, Yohanis Kapura mengatakan, Dinas Perikanan sudah lakukan banyak kegiatan guna peningkatan kapasitas kelompok usaha di Merauke. Namun hanya beberapa yang berjalan baik, sisanya tidak menunjukkan hasil yang diharapkan. Namun, dinas tetap berikan edukasi dan pelatihan serta pembinaan secara kontinyu serta terus melakukan kegiatan yang berguna untuk kemajuan masyarakat di Merauke. (McMrK/geet/Af)