Dua Periode Gubernur Kalsel, Banyak Kemajuan Pembangunan di Sektor Telekomunikasi

: Dua Periode Gubernur Kalsel, Banyak Kemajuan Pembangunan di Sektor Telekomunikasi - Foto :Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Selasa, 10 September 2024 | 11:20 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 265


Banjarbaru, InfoPublik - Dua periode kepemimpinan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor (Paman Birin) telah banyak membawa kemajuan pembangunan di sektor jaringan telekomunikasi dan informatika.

Paman Birin dengan visi Kalsel Maju (Kalimantan Selatan Makmur, Sejahtera, dan Berkelanjutan), telah banyak mendorong pembangunan di bidang tranformasi digital dan pembangunan yang memanfaatkan berbasis elektronik.

Kepal Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalsel, Muhamad Muslim mengatakan, ini terbukti dengan adanya pengakuan-pengakuan terhadap pembangunan tranformasi digital di Kalsel, seperti Achievement Tranformasi atau kepemimpinan berbasis digital dimana pada tahun sebelumnya Paman Birin telah mendapatan pengharagaan dari berbagai pihak.

“Tahun ini juga Paman Birin kembali mendapatkan penghargaan dari salah satu media nasional, Tempo yang menetapkan Paman Birin sebagai nominasi Tokoh Indonesia. Hal ini dinilai karena Paman Birin mampu menggerakan pembangunan tidak hanya di daerah tetapi juga menginsipiarasi secara nasional,” kata Muslim, Banjarbaru, Senin (9/9/2024).

Penghargaan tersebut menunjukan komitmen Paman Birin dalam menjalankan pembanguanan Kalsel yang Maju di berbagai sektor dengan baik demi kemaslahatan masyarakat Banua.

Salah satunya yakni, Paman Birin terus mendorong untuk mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang terbuka, partisipatif, inovatif, dan akuntabel melalui penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

“Tentu saja ini semua demi mewujudkan sistem manajemen tata kelola pemerintahan yang lebih baik, serta mewujudkan pelayanan publik berbasis elektronik yang inovatif dan akuntabel,” bebernya.

Kemudian selema kepemimpinannya, Paman Birin juga bertekad untuk mewujudkan Kalsel merdeka jaringan telekomunikasi. Dimana selama 1 dekade kepemimpinannya, 93 persen wilayah di Kalsel telah terjangkau jaringan telekomunikasi atau bebas dari blank spot.

“Saat ini hanya beberapa desa saja yang memang daerahnya agak sulit dijangkau yang masih terdapat blank spot, jika dilihat jumlahnya hanya sekitar 7 persen saja lagi blank spot di Kalsel yang masih belum teratasi,” tuturnya.

Paman Birin, lanjut Muslim juga, telah memberikan arahan penyediaan jaringan telekomunikasi di sejumlah wilayah pada jalan bebas hambatan Banjarbaru-Batulicin yang baru saja diresmikannya.

“Ini merupakan suatu arah kebijakan yang harus kita (Diskominfo) laksanakan, agar memudahkan akses komunikasi di sekitar jalan bebas hambatan tersebut. Saya yakin jalan tersebut akan memudahkan masyarakat di berbagai sektor, dan ini harus didukung dengan ketersediaan jaringan telekomunikasi yang baik,” jelas Muslim.

Masih terkait penyediaan jaringan telekomunikasi, Muslim mengutarakan bahwa Paman Birin juga berkomitmen untuk menyediakan layanan akses internet gratis disejumlah titik area publik yang ditentukan.

“Khususnya di tempat pelayanan publik seperti rumah sakit, kemudian gedung olahraga, dan tempat-tempat berkumpulnya masyarakat melakukan aktivitas,”tambahnya. (MC Kalsel/Jml/YIN/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya