Pisang Kepok Pontia, Komoditas Unggulan Kayong Utara untuk Peningkatan Kesejahteraan Petani

:


Oleh MC KAB KAYONG UTARA, Minggu, 1 September 2024 | 20:37 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 219


Kayong Utara, InfoPublik – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Alfian Salam, menyampaikan harapannya agar panen pisang kepok jenis pontia dapat meningkatkan kesejahteraan anggota Kelompok Tani Cipta Usaha Terpadu di Desa Riam Berasap Jaya.

Pisang kepok pontia dianggap sebagai komoditas unggulan Kabupaten Kayong Utara karena kualitasnya yang lebih baik dibandingkan dengan pisang lainnya.

"Mudah-mudahan hasil panen ini dapat memberikan penghasilan tambahan bagi para petani dan mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat di sini," ujar Alfian setelah melakukan panen dan penanaman pisang serta kopi liberika di Desa Riam Berasap Jaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Provinsi Kalimantan Barat, pada Sabtu (31/8/2024).

Alfian juga menjelaskan, bahwa harga pisang kepok pontia relatif lebih baik di pasaran, menjadikannya komoditas yang sangat potensial untuk diandalkan oleh daerah. "Dari semua upaya ini, kami fokus pada penguatan program unggulan daerah, khususnya komoditas Pisang Pontia, yang memiliki potensi besar dengan harga yang baik," tambahnya.

Ia menerangkan, Kabupaten Kayong Utara menerima bantuan dari Ditjen Hortikultura Kementerian Pertanian berupa 25.000 bibit pisang kepok pontia yang siap dikembangkan. Bibit-bibit tersebut disalurkan kepada Kelompok Tani Desa Riam Berasap Jaya.

Melalui Dinas Pertanian dan Pangan, komoditas ini terus dikembangkan, dan saat ini sudah ada lahan seluas sekitar 2 hektare yang ditanami pisang kepok pontia.

Alfian menegaskan bahwa panen ini merupakan langkah awal dari rangkaian kegiatan pengembangan lebih lanjut.

"Kami berharap ini menjadi motivasi bagi para petani, terutama di tengah kondisi ekonomi yang membutuhkan dukungan dari pemerintah daerah melalui kegiatan pembinaan usaha tani," pungkas Alfian.

 

(Diskominfo - KKU)